Shin Tae Yong Beri Materi Ringan saat Latihan Perdana Timnas

Shin Tae Yong Beri Materi Ringan saat Latihan Perdana Timnas
Shin Tae Yong. Foto:Amjad/JPNN

jpnn.com, JAKARTA - Program pemusatan latihan atau training camp (TC) Timnas Indonesia mulai digelar dengan menjalani latihan di Stadion Madya Senayan, Jakarta, Senin (20/9).

Dalam sesi latihan perdana, Shin Tae Yong memberikan latihan ringan kepada pemain-pemainnya.

TC kali ini diikuti oleh 36 pemain. Mereka diproyeksikan untuk tampil di babak play-off Kualifikasi Piala Asia 2023 Oktober mendatang melawan Taiwan di tempat netral.

"Kompetisi sudah berjalan, jadi saya hanya ingin melihat situasi dan kondisi fisik para pemain saja," kata Shin Tae Yong di situs PSSI, Senin malam.

Mengenai materi, Shin Tae Yong berfokus menjaga kondisi pemain-pemain yang dipanggilnya, pasalnya pemain baru saja menyelesaikan pertandingan di pekan ketiga Liga 1 2021/2022, 

"Tidak ada latihan berat pada TC ini," terang Shin Tae Yong.

Dengan begitu, tak ada menu latihan pagi-sore seperti yang biasa dilakukan olehnya saat menggembleng pemain-pemain Timnas Indonesia.

Program TC kali ini dijadwalkan berlangsung sampai 30 September.

Latihan perdana dalam TC Timnas Indonesia untuk play-off Kualifikasi Piala Asia 2023 sudah berjalan, Senin (20/9), materinya tak berat.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News