Shin Tae Yong: Cepat Lupakan Kekalahan dari Vietnam, Ayo Bangkit, Garuda!

jpnn.com, JAKARTA - Timnas Indonesia sempat mendapatkan pujian saat menahan imbang Thailand 2-2 dalam laga Kualifikasi Piala Dunia 2022.
Namun, performanya kemudian dipertanyakan seiring kekalahan 0-4 dari dari Vietnam, Senin (7/6) malam lalu.
Manajer Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae Yong pun memberikan pesan penting kepada para pemain.
Pelatih asal Korea Selatan itu menegaskan, kalah, imbang dan menang dalam sebuah pertandingan adalah sebuah keniscayaan.
Karena itu, yang perlu dilakukan oleh Evan Dimas dan kawan-kawan kali ini ialah bagaimana bangkit dari hasil buruk.
"Saya memberikan motivasi tinggi lagi kepada semua pemain dan semua elemen tim agar bisa bangkit kembali," katanya, di situs PSSI.
Indonesia masih menyisakan satu pertandingan lagi di Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Asia Grup G, yakni melawan Uni Emirat Arab (UEA).
Untuk itu, pemain diminta fokus saat menghadapi tim yang pernah dikalahkan oleh Vietnam dan Thailand pada ajang ini.
Shin Tae Yong membangkitkan semangat pemain Timnas Indonesia sesudah dibungkam 0-4 oleh Vietnam.
- Port FC Umumkan Asnawi Mangkualam Gabung ASEAN All Star
- Erick Thohir akan Mempercepat Perekrutan Direktur Teknik PSSI
- Begini Persiapan Timnas Indonesia Menjelang Lawan Korea Utara di Piala Asia U-17 2025
- Piala Asia U-17 2025: Kelebihan Timnas Indonesia di Mata Korea Utara
- Timnas Indonesia Dipastikan Hadapi Korea Utara di Perempat Final Piala Asia U-17
- Hasil Babak Grup Piala Asia U-17 2025: Indonesia dan Uzbekistan Digdaya, Australia Apes