Shin Tae Yong: Itu Bisa Membuat Pemain Cedera
Meski demikian, pelatih timnas Korea Selatan di Piala Dunia 2018 tersebut berjanji tidak akan memberikan latihan secara berlebihan.
"Itu bisa membuat pemain cedera," tutur Shin.
Ketua Umum PSSI Mochamad Iriawan pun berharap Shin Tae-yong dan jajaran pelatih timnas dapat memanfaatkan waktu sekitar tiga minggu sebelum laga kontra Thailand untuk memperbaiki kualitas fisik pemain tim Garuda.
Tidak lupa, pria yang biasa disapa Iwan Bule itu juga meminta pemain siap dengan latihan-latihan yang tak ringan selama berada di UEA.
"Masih ada waktu untuk itu dan pemain mesti siap dengan latihan yang padat," kata Iriawan.
Sebanyak 28 pemain timnas Indonesia akan menjalani tiga laga terakhir Grup G Kualifikasi Piala Dunia 2022 yang seluruhnya berlangsung terpusat di Uni Emirat Arab (UEA) pada Juni 2021.
Mereka terbang dari Bandar Udara Internasional Soekarno-Hatta, Tangerang, ke Dubai pada Senin (17/5) dini hari.
Di Grup G, skuad Garuda akan melawan Thailand pada 3 Juni 2021, lalu Vietnam pada 7 Juni 2021 dan Uni Emirat Arab pada 11 Juni 2021.
Inilah jadwal Timnas Indonesia pada tiga laga terakhir Grup G Kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Asia.
- Shin Tae Yong Minta Ivar Jenner Gabung Timnas Indonesia, Erick Thohir Merespons Begini
- Pesan Tegas Erick Thohir untuk Shin Tae Yong: Jangan Banyak Mengeluh, Fokus di Program
- Piala AFF 2024: Erick Thohir Minta Shin Tae Yong tak Banyak Mengeluh
- Timnas Indonesia vs Filipina: Erick Thohir Menuntut Shin Tae Yong, Tegas!
- Pernyataan Erick Thohir Ditujukan kepada Shin Tae-yong, Menohok
- ASEAN Cup 2024: Shin Tae Yong Tetap Optimistis Timnas Indonesia ke Semifinal