Shin Tae Yong Nilai Fisik dan Mental Pemain Timnas U-19 Masih Memble

jpnn.com, JAKARTA - Shin Tae Yong mengaku belum puas melihat perkembangan anak-anak asuhnya di tim nasional U-19 Indonesia selama menjalani pemusatan latihan (TC) di Jakarta.
Penilaian pelatih Korea Selatan itu diutarakan setelah untuk pertama kalinya dalam satu bulan terakhir dia memimpin latihan timnas U-19 di Jakarta pada Sabtu (12/12).
"Masih banyak yang perlu kami benahi pada TC kali ini. Fokus kami adalah meningkatkan kondisi fisik, mental dan performa pemain," ujar Shin, dikutip dari laman resmi PSSI, Minggu (13/12).
Shin Tae Yong sendiri baru tiba dari Korea Selatan di Indonesia pada Jumat (11/12).
Namun, berbeda dengan Shin, para asisten pelatihnya dari Negeri Ginseng yang juga kembali ke negara asalnya sudah terlibat dalam latihan timnas U-19 Jakarta sejak Senin (7/12).
Sebelumnya, mereka berada di Korea Selatan selama sekitar satu bulan. Shin dan para asisten pelatih berkewarganegaraan Korea Selatan terbang ke Negeri Ginseng setelah timnas U-19 menuntaskan pemusatan latihan (TC) di Kroasia.
Pelatih timnas Korea Selatan di Piala Dunia 2018 itu lebih lambat sampai di Indonesia daripada para asistennya karena harus menjalani pengecekan medis lengkap di kampung halaman.
Akan tetapi, ketika masih di Korea Selatan, Shin Tae-yong terus memimpin latihan timnas U-19 secara virtual.
Pelatih tim nasional U-19 Indonesia Shin Tae Yong belum puas melihat perkembangan anak asuhnya selama menjalani pemusatan latihan di Jakarta.
- Erick Thohir akan Mempercepat Perekrutan Direktur Teknik PSSI
- Jadi Wapres Federasi Sepak Bola Korsel KFA, Shin Tae Yong Singgung Hasil Timnas U-17
- Shin Tae Yong Ditunjuk Menjadi Waketum Federasi Sepak Bola Korsel
- Timnas Indonesia Gemilang di Piala Asia U-17, Nova Arianto Bicara Soal Harapan
- Target PSSI Setelah Timnas Indonesia Masuk Ranking 123 FIFA
- PSSI Identifikasi Pria yang Merebut Jersei Marselino dari Anak Kecil, Hukuman Berat Menanti