Shin Tae Yong Sebut Pelatih Thailand Pantas Dapat Kartu Merah, Kenapa?

jpnn.com, JAKARTA - Shin Tae Yong menilai Pelatih Thailand, Alexandre Polking pantas diganjar kartu merah.
Coach Shin melihat Polking melakukan tindakan kurang sportif saat laga Indonesia vs Thailand pada lanjutan Grup A Piala AFF 2022, Kamis (29/12/2022) lalu.
Polking memang sempat terlibat friksi dengan pemain Indonesia, Marselino Ferdinan.
"Pelatih Thailand (Alexandre Polking, red) melakukan sesuatu yang tidak bisa diterima. Saya pikir itu salah dan tidak sportif," ucap Shin dalam konferensi pers.
"Dia layak mendapat kartu merah," sambung mantan pelatih Timnas Korea itu.
Laga Indonesia vs Thailand sendiri berakhir sama kuat 1-1.
Skuad Garuda unggul terlebih dahulu pada menit 50' lewat penalti Marc Klok.
Thailand bangkit dan menyamakan kedudukan via sepakan cantik Sarach Yooyen pada menit 79'.
Shin Tae Yong sebut pelatih Thailand Alexandre Polking pantas mendapat kartu merah. Kenapa?
- Australia Dilanda Badai Cedera, Timnas Indonesia Punya Peluang Curi Poin di Sydney
- Tiket Timnas Indonesia vs Bahrain Mulai Dijual Besok, Cek Harganya
- Kabar Baik Bagi Timnas Indonesia Menjelang Jumpa Australia
- ICHITAN Hadirkan Sensasi Cokelat Premium di Hari Valentine
- Dean James Pamer Skill Lawan PSV Eindhoven, Calvin Verdonk Wajib Waspada
- Timnas Indonesia Bernuansa Barcelona setelah Kedatangan Jordi Cruyff