Shin Tae Yong: Selanjutnya Kami Calon Juara!

Shin Tae Yong: Selanjutnya Kami Calon Juara!
Shin Tae Yong, saat memimpin latihan Timnas Indonesia. Foto: Amjad/JPNN

jpnn.com, JAKARTA - Timnas Indonesai dipastikan sudah menjalani karantina di Jakarta setelah kembali dari berjuang di Piala AFF 2020.

Predikat runner up dengan banyak membawa pemain-pemain muda ke ajang tersebut, membuat sang Manajer Pelatih Shin Tae Yong optimistis.

Menurut pelatih asal Korea Selatan itu, dengan materi pemain muda, Indonesia ternyata bisa bersaing di Piala AFF 2020. Selanjutnya, Shin Tae Yong yakin gelar juara di ajang U-23 ke depan pada 2022 bisa didapatkan.

"Ke depan masih ada turnamen lagi. Selanjutnya kami bisa jadi calon juara, kami akan siapkan dengan baik agar bisa juara di turnamen berikutnya," ucapnya.

Pelatih 52 tahun tersebut menambahkan, segala capaian di turnamen Piala AFF 2020 ini bisa menjadi pelajaran ke depan.

Banyak pemain yang memiliki prospek bagus seperti Pratama Arhan, Ricky Kambuaya, Alfeandra Dewangga, Rachmat Irianto, serta pemain lainnya yang moncer di ajang AFF.

"Dengan adanya turnamen ini, kami bisa perbaikan ke depan," tandasnya.

Melihat usia pemain Indonesia yang masih di bawah 23 tahun (U-23), maka bakal ada dua turnamen mentereng yang bisa diincar gelarnya.

Timnas Indonesia yang bermaterikan banyak pemain muda di Piala AFF 2020 lalu dinilai Shin Tae Yong berpotensi memberikan gelar juara ke depan.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News