Shin Tae Yong Tersinggung, Sebut Rencananya Lumayan Kacau

jpnn.com, JAKARTA - Shin Tae Yong mengaku tersinggung dengan kepergian dua pemain Timnas U-20 Indonesia ke luar negeri tanpa izin. Dua pemain tersebut adalah Marselino Ferdinan dan Ronaldo Kwateh.
Kedua pemain yang akan berlaga di piala asia dan piala dunia dikabarkan akan berkarier di luar negeri.
Menurutnya, hal itu akan mengganggu persiapan Timnas Indonesia U-20 jelang Piala Asia dan Piala Dunia.
"Saya belum pernah dapat detail laporan seperti apa. Saya sedikit tersinggung juga, dua pemain itu ke luar negeri tanpa ada laporan," kata Shin Tae Yong.
Dua pemain yang dimaksud ialah Marselino Ferdinan dan Ronaldo Kwateh.
Pemain yang sebelumnya merumput di Persebaya dan Madura United itu, kini sedang berada di Eropa untuk memulai karier sepak bolanya.
Shin Tae Yong meskipun sudah tiga tahun melatih di Indonesia, bisa dikatakan masih memiliki ketergantungan ke pemain-pemain tertentu.
Terbukti, tak ikutnya Marselino Ferdinan dan Ronaldo Kwateh dalam TC, dianggap sebagai bencana besar bagi Timnas U-20 Indonesia.
Shin Tae Yong mengaku tersinggung dengan kepergian dua pemain Timnas U-20 Indonesia ke luar negeri tanpa izin.
- Link Streaming Timnas Indonesia Vs Afganistan: Pemain Pelapis Giliran Unjuk Gigi
- Jadi Wapres Federasi Sepak Bola Korsel KFA, Shin Tae Yong Singgung Hasil Timnas U-17
- Shin Tae Yong Ditunjuk Menjadi Waketum Federasi Sepak Bola Korsel
- 3 Berita Artis Terheboh: Kasus Willie Salim Bikin Heboh, Kondisi Titiek Puspa Diungkap
- Keseruan Fuji Bikin Konten Velocity Bareng Shin Tae-yong
- Nobar Timnas Indonesia, Iwan Bule Bicara Fondasi Skuad Garuda Peninggalan Shin Tae Yong