Shin Tae Yong: Timnas Indonesia Tidak Gentar dengan Tekanan Suporter Kuwait

jpnn.com, KUWAIT CITY - Manajer Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae Yong memastikan tim asuhannya tidak gentar dengan pendukung tuan rumah Kuwait saat laga Kualifikasi Piala Asia 2023 digelar, Rabu (8/6) malam nanti.
Menurut pelatih asal Korea Selatan tersebut, persiapan Indonesia sebelum terbang ke Kuwait sudah baik.
Selama beberapa hari, Skuad Garuda juga melakukan adaptasi cuaca panas di negara Timur Tengah.
"Saya tahu Kuwait akan dapat dukungan penonton. Bagaimana pun, kami sudah siapkan diri sejak sebelum ke sini. Jadi kami akan lakukan terbaik," katanya.
Shin Tae Yong sendiri sebelumnya mengakui posisi Indonesia sebagai negara yang berada di pot 3 tentu tidak diunggulkan menghadapi Kuwait yang berada di pot 1.
Namun, dia menilai, jika tim mampu bekerja keras dan menjalankan strategi dengan baik, kemungkinan selalu ada.
Pertandingan Indonesia vs Kuwait sedianya ditayangkan langsung oleh Indosiar dan kick-off pada pukul 23.15 WIB. (dkk/jpnn)
Jangan Sampai Ketinggalan Video Pilihan Redaksi ini:
Laga Kualifikasi Piala Asia 2023 antara Timnas Indonesia kontra Kuwait akan digelar pada Rabu (8/6) malam. Shin Tae Yong tak gentar dukungan suporter tuan rumah
Redaktur : Sutresno Wahyudi
Reporter : Muhammad Amjad
- Tiket Pertandingan Indonesia Vs Bahrain Mulai Dijual Besok, Termurah Rp 300 Ribu
- PNM Liga Nusantara Dorong Ekonomi Kerakyatan Melalui Sepak Bola
- Aturan Baru: Kiper Kelamaan Pegang Bola Dihukum Sepak Pojok
- Legendaris Ronaldinho Muncul Kembali, Kali Ini di Iklan Terbaru Shopee
- Gelar KWP Cup 2025, Ariawan: Ajang Bersilaturahmi Antarwartawan
- SDN Kalibanteng Kidul 03 & Klepu 03 Berjaya di MilkLife Soccer Challenge