Shin Tae Yong Ungkap Kondisi Evan Dimas Jelang Timnas Indonesia vs Malaysia, Begini Katanya
jpnn.com, JAKARTA - Timnas Indonesia dipastikan siap turun dengan kekuatan terbaik menghadapi Malaysia, Minggu (19/12) malam dalam laga terakhir Grup B Piala AFF 2020.
Manajer Pelatih Shin Tae Yong memastikan kondisi pemainnya tak ada yang cedera parah.
Beberapa pemain yang sempat terlihat cedera saat lawan Vietnam ialah Ernando Ari Sutaryadi, dia cedera bahu.
Kemudian Witan Sulaeman yang ditarik lebih cepat dan masuk Yabes Roni.
Ada juga Asnawi Mangkualam yang kemudian ditarik dan memasukkan Rizky Dwi.
Saat ditanya soal kondisi pemain-pemainnya, Shin Tae Yong dalam jumpa pers Sabtu (18/12), memastikan semua pemain dalam kondisi siap tampil.
"Tidak ada pemain kami yang cedera parah. Mereka hanya cedera ringan, setelah beristirahat, mereka siap tampil," ucapnya.
Namun, apa pun jawaban Shin Tae Yong, cedera pemain yang ototnya tertarik, tak akan bisa sembuh dalam waktu dua sampai tiga hari.
Timnas Indonesia dipastikan siap turun dengan kekuatan terbaik menghadapi Malaysia, Minggu (19/12) malam dalam laga terakhir Grup B Piala AFF 2020.
- Kans Timnas Indonesia Menang Melawan Jepang di Mata Shin Tae Yong
- Timnas Indonesia vs Jepang: Shin Tae Yong Pastikan Kevin Diks Main
- Warga Tangerang Kecele Beli iPhone 16 di Malaysia: Dapat Produk Gagal, Repot Urus Pajak
- Ternyata Begini Shin Tae Yong di Mata Pelatih Timnas Jepang
- Soal Persija atau Persib, Ridwan Kamil Samakan Dirinya Seperti Shin Tae Yong
- Ueda Absen karena Cedera, Shin Tae Yong: Ini Bisa Menjadi Keuntungan Bagi Kita