Shireen Sungkar: Tolak Poligami Sama Saja Menentang Alquran
jpnn.com - AKTRIS Shireen Sungkar kesal bila penampilan religius suaminya, Teuku Wisnu kerap dikait-kaitkan dengan kemungkinan untuk berpoligami. Menurut dia, orang yang merubah penampilannya lebih religius atau menjalankan sesuai sunnah Rasulullah SAW, tak melulu harus dikaitkan dengan hal yang negatif.
Shireen menegaskan, masih banyak hal positif lainnya yang bisa dilihat atau dibicarakan selain soal poligami.
"Kenapa orang hijrah ditanyain soal poligami. Kenapa yang diinget itu terus, itu terus (soal poligami). Maksudku kan masih banyak hal baik lainnya di luar itu (poligami), kenapa selalu diliat yang berpolemik," ungkap Shireen di acara 1 Jam Lebih Dekat dengan Teuku Wisnu, Sabtu (12/9) malam.
Terkait soal poligami, wanita berumur 23 tahun ini mengatakan dirinya tidak menentang adanya suami yang mempunyai istri lebih dari satu. Meski ogah dipoligami, Shireen tak mau menentang ketentuan yang sudah tertulis dalam Alquran.
"Saya sebagai muslimah enggak nentang poligami, nanti sama saja saya menentang Alquran. Saya enggak mau menentang agama. Tapi kalau ditanya, Shireen mau enggak dipoligami? Ya enggak mau lah," tegas pemain sinetron Cinta Fitri itu. (chi/jpnn)
AKTRIS Shireen Sungkar kesal bila penampilan religius suaminya, Teuku Wisnu kerap dikait-kaitkan dengan kemungkinan untuk berpoligami. Menurut dia,
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Bikin Ramadan Makin Seru, Film Wicked Hingga Paddington In Peru Tayang di Catchplay+
- Soal Video Anak Menangis, Baim Wong Akhirnya Beri Penjelasan
- Sidang Perceraian Baim Wong dan Paula Verhoeven Dilanjut Pekan Depan, Ini Agendanya
- Ruben Onsu Kirim Doa dan Semangat untuk Wendi Cagur
- Aura Kasih Tutup Kemungkinan Rujuk dengan Eryck Amaral
- Reza Gladys Alami Kerugian Imbas Rumor Produk Ilegal, Penjualan Menurun