Shye Suarakan Pergolakan Emosi dalam Waited for You

jpnn.com, SINGAPURA - Penyanyi asal Singapura, Shye, kembali menyapa pendengar lewat single terbaru yang bertajuk Waited for You.
Lagu melankolis tersebut menyuarakan pergolakan emosi saat terjebak di tengah-tengah sebuah hubungan, ada perasaan antara ingin terus bertahan atau melepaskan hubungan tersebut.
Melalui Waited for You, Shye menggambarkan sebuah momen perasaan rapuh saat mempertanyakan apakah sebuah hubungan masih layak untuk diperjuangkan.
Lirik seperti 'I drown in your goodbyes' mencerminkan bimbang ketika terikat pada seseorang yang datang dan pergi semaunya tanpa sebuah kepastian.
"Lewat melodi dan liriknya, aku berharap lagu ini bisa memberi rasa nyaman dan pengertian bagi siapa pun yang sedang berada dalam hubungan yang toxic, sembari mengingatkan bahwa kita tidak perlu terus menyalahkan atau meragukan diri sendiri dalam situasi seperti ini," ungkap Shye, Senin (14/4).
"Aku juga ingin mengajak kita semua untuk memberi waktu bagi diri kita sendiri dalam memproses emosi yang ada, dan semoga siapa pun yang mendengarkan lagu ini terdorong untuk memilih dirinya sendiri," sambungnya.
Shye menganalogikan lagu Waited for You sebagai 'siang hari' karena fase tersebut terjadi di antara pagi dan malam, atau awal dan akhir.
Menurutnya, di momen transisi ini, dirinya diuji untuk membuat keputusan yang akhirnya membentuk arah hidup selanjutnya.
Penyanyi asal Singapura, Shye, kembali menyapa pendengar lewat single terbaru yang bertajuk Waited for You.
- Clara Riva Mengubah Curhat Jadi Lagu yang Menyentuh Hati
- Voxxes Makin Berenergi dalam Lagu Kedua
- Ini Sinopsis Warung Pocong, Film yang Dibintangi Fajar Nugra
- Mengedarkan Uang Palsu, Sekar Arum Terancam 15 Tahun Dipenjara
- Jalani Tes Kejiwaan, Baim Wong Ungkap Hasilnya
- Rilis Butcher Shop, Awich Berkolaborasi dengan FERG dan RZA