Si Cantik itu Mengeluh, Selalu Berada Dalam Tekanan
jpnn.com - Artis Sonakshi Sinha mengakui selebriti selalu di bawah tekanan untuk terlihat sempurna.
Tapi baginya, lebih baik ia mempromosikan citra tubuh yang sehat.
" Saya pikir selebriti selalu berada di bawah tekanan untuk terlihat sempurna sepanjang waktu. Namun, itu tergantung pada masing-masing individu dan pada bagaimana Anda merasakan tekanan itu," kata Sonakshi, seperti dilansir laman Pinkvilla.
Sonakshi baru-baru ini membintangi film yang cukup sukses di box office, Force 2.
Film ini juga dibintangi John Abraham.
Sonakshi selanjutnya membintangi film Noor dan berperan sebagai wartawan.
Dia memastikan sejauh ini tidak merasakan tekanan karena tahu cara menjaga citranya sendiri
"Saya tidak merasakan tekanan itu karena saya adalah seseorang yang mempromosikan citra tubuh yang sehat," tambah Sonakshi. (fny/jpnn)
Artis Sonakshi Sinha mengakui selebriti selalu di bawah tekanan untuk terlihat sempurna. Tapi baginya, lebih baik ia mempromosikan citra tubuh yang
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- J-Hope BTS Sumbang Rp 1,1 Miliar untuk Keluarga Korban Tragedi Jeju Air
- Fitri Salhuteru Ungkap Dugaan Teror di Tengah Perseteruan dengan Nikita Mirzani
- Resmi Menikah di AS, Aurelie dan Tyler Akan Gelar Resepsi pada April
- LAS! dan Dhyo Haw Berkolaborasi, Semua Kan Baxx' Saja
- Ayu Ting Ting: Semoga Jadi Tahun yang Penuh dengan Keberkahan
- Ramalan Roy Kiyoshi di 2025, Sejumlah Artis Terlibat Kasus Pencucian Uang