Si Cute N akan Bintangi Drama Web Korea Terbaru
Minggu, 20 Maret 2016 – 06:32 WIB

Personel VIXX, N. Foto: Soompi
SEOUL—Personel VIXX, N dipastikan akan berperan sebagai protagonis utama dalam drama web, Tomorrow Boy. Ini bukan kali pertama N berakting. Sebelumnya N berakting dalam drama MBC, Hotel King 2014 lalu. Ia juga membintangi drama Sassy Go Go yang tayang pada musim gugur 2015 lalu
" N akan berperan sebagai Ahn Tae Pyung dalam drama ini," kata Jellyfish Entertainment, seperti dilansir laman .
Tomorrow Boy menceritakan kisah seorang pemuda tampan, Ahn Tae Pyung yang telah kehilangan kedua orang tuanya dan bertanggung jawab mengurus neneknya bersama empat adik-adiknya. Meskipun begitu, Ahn Tae Pyung memiliki keyakinan yang kuat dan energik, sementara ia mengejar studinya dan mendapatkan uang untuk keluarganya. Naskah Tomorrow Boy ditulis oleh Park Sun Jae dan akan disutradarai oleh Park Sun Jae dan Jang Eu Soon.
“Tomorrow Boy akan tayang melalui Naver TVcast,” tutur Jellyfish. (fny/jpnn)
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
BERITA TERKAIT
- Harapan Iis Dahlia untuk Calon Pasangan Anak-anaknya
- Opick Berencana Menggelar Konser 30 Tahun Berkarier
- Jeans Jadi Andalan Fashion Item, Imam Darto Ungkap Alasannya
- Iis Dahlia Ungkap Alasan Takut Meninggal Dunia
- Bioskop Baru di BSD City, Bisa Nonton Film hingga Swafoto Bareng Artis Favorit
- Perjalanan Cinta Sitti Nurbaya dan Samsul Bahri Kembali Hadir di TVRI