Si Jago Merah Lalap Pabrik Semen
Selasa, 02 Februari 2016 – 04:30 WIB
jpnn.com - BANJARMASIN – Pabrik semen PT Conch dilalap api, Senin (1/2) malam waktu setempat. Tim pemadam kebakaran pun langsung terjun ke lokasi di Saradang Tanjung Kabupaten Tabalong, Kalsel.
Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Tabalong Alfianoor mengatakan, kebakaran terjadi pada bagian mess yang merupakan tempat tinggal pekerja.
"Iya kebakaran terjadi di PT Conch. Informasinya kebakaran di mes pekerja," kata Alfianoor pada Radar Banjarmasin (JPNN Group).
Baca Juga:
Namun, saat itu dia belum mengetahui jumlah bangunan yang dilahap si jago merah. Alfianoor menyebutkan, tiga buah sarana pemadam dari BPBD Tabalong diturunkan ke lokasi kebakaran. (ibn/ema/jos/jpnn)
BANJARMASIN – Pabrik semen PT Conch dilalap api, Senin (1/2) malam waktu setempat. Tim pemadam kebakaran pun langsung terjun ke lokasi di Saradang
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
BERITA TERKAIT
- Kadiskominfotik Pekanbaru Ditahan Jaksa Terkait Kasus Korupsi Pembuatan Video
- Pramono Bentuk Tim Transisi Gubernur Sebelum Dilantik, Ima Mahdiah Ketua
- Pelaku Utama Perampokan ASN Dinkes Sumsel Ditangkap, Nih Tampangnya
- 8 Daerah di Sumsel Menetapkan Kepala Daerah
- Farhan Ungkap Rencana Revitalisasi Teras Cihampelas yang Terbengkalai
- Sertijab Wakapolda Riau dan PJU, Irjen Iqbal Ingatkan Komitmen Melayani Masyarakat