Si Jago Merah Mengamuk di Seberang SPBU Marga Guna

jpnn.com, JAKARTA - Kebakaran terjadi di sebuah kantor empat lantai milik PT Indo Premiere Online Technology di Jalan Marga Guna, Kelurahan Gandaria Utara, Kecamatan Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Jumat (17/4) pagi.
Atas kejadian itu, puluhan petugas pemadam kebakaran kebakaran (damkar) langsung dikerahkan.
Salah satu petugas data dan informasi Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan Jakarta Selatan, Suparman mengatakan, pihaknya mendapat laporan bahwa kebakaran terjadi pada pukul 07.20.
“Kami langsung bergerak ke lokasi untuk melakukan proses pemadaman,” ujar dia ketika dikonfirmasi, Jumat.
Suparman menerangkan, dari laporan yang mereka terima, api diduga berasal dari lantai dua. Pasalnya, asap tebal pertama kali muncul di sana.
Menurut Suparman, sekitar 37 personel dikerahkan bersama dengan sepuluh unit mobil damkar.
Mereka berusaha keras memadamkan api karena kebakaran terjadi di seberang SPBU Marga Guna.
“Api diduga dari lantai dua, kemudian merembet ke lantai tiga,” sambung Suparman.
37 Orang dan sepuluh mobil dikerahkan meladeni si jago merah yang mengamuk di seberang SPBU itu.
- Pertamina Siapkan Ratusan SPBU Siaga 24 Jam, Motoris Sigap Layani Pemudik
- Mudik Nyaman Bersama Pertamina: Layanan 24 Jam, Motoris dan Fasilitas Lengkap
- Polresta Bandung Sidak SPBU Nagreg, Pastikan Takaran BBM Akurat saat Arus Mudik
- Damkar DKI Tangani 6.800 Kasus Lainnya di 2024, 4 Kali Lipat Melebihi Kebakaran
- Pertamina Tebar Berkah Ramadan: Berkah Mengaji dan Takjil Gratis di SPBU
- Kementerian ESDM dan Pertamina Pastikan Pasokan dan Layanan BBM di Palembang Aman