Siang Bolong, 13 Polisi Dibantai Geng Bersenjata, Jalan Penuh Darah
jpnn.com, MEKSIKO - Belasan polisi Meksiko ditemukan tewas berkaparan di tengah jalan Kota Madya Coatepec Harinas.
Diduga, 13 polisi tersebut diserang oleh geng bersenjata asal daerah Llano Grande, saat mereka berpatroli di sana.
Lokasi kejadian berada di barat daya Kota Meksiko dan sekitar 64 km di selatan Kota Toluca, ibu kota Negara Bagian Meksiko yang padat penduduk.
Foto-foto adegan mengerikan itu beredar di media sosial, yang menunjukkan mobil polisi penuh peluru dan jenazah-jenazah petugas berserakan di jalan atau masih berada di dalam mobil.
Dalam keterangan resmi, Menteri Keamanan Negara Bagian Meksiko Rodrigo Martinez-Celis menjelaskan konvoi petugas diserang oleh geng bersenjata pada siang bolong di Kota Madya Coatepec Harinas.
Dia juga mengecam bahwa penyergapan itu sebagai penghinaan terhadap negara Meksiko, dan berjanji untuk menanggapi dengan kekuatan total.
Delapan dari petugas yang terbunuh adalah polisi negara bagian, sementara lima lainnya dari kantor kejaksaan.
Menurut pihak berwenang setempat, pembantaian itu merupakan salah satu pembunuhan massal terburuk terhadap petugas keamanan dalam beberapa tahun terakhir. (nytimes/rdo/jpnn)
Belasan polisi Meksiko ditemukan tewas berkaparan di tengah jalan Kota Madya Coatepec Harinas.
Redaktur & Reporter : Rasyid Ridha
- Gaza Menderita, Otoritas Palestina Tolak Rencana Israel Terkait Penyaluran Bantuan
- Indonesia Merapat ke BRICS, Dubes Kamala Tegaskan Sikap Amerika
- Ngebet Usir Imigran, Donald Trump Bakal Kerahkan Personel Militer
- Trump Bakal Menghukum Petinggi Militer yang Terlibat Pengkhianatan di Afghanistan
- Bertemu Sekjen PBB, Prabowo Tegaskan RI Dukung Penguatan Pasukan Perdamaian di Palestina
- Joe Biden Izinkan Ukraina Pakai Rudal Jarak Jauh AS untuk Serang Rusia