Siang ini Ketua KPK Temui Presiden
Bahas Andi dan Kasus Hambalang
Jumat, 07 Desember 2012 – 12:27 WIB

Siang ini Ketua KPK Temui Presiden
JAKARTA - Baru kali ini Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menetapkan menteri aktif sebagai tersangka. Setelah mengumumkan secara resmi bahwa Menpora Andi Mallarangeng sebagai tersangka, siang ini Ketua KPK Abraham Samad akan mendatangi istana guna menemui Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY). Abraham akan membicarakan status Andi dan perkembangan kasus Hambalang.
"Kami akan beraudiensi dengan presiden (SBY)," kata Abraham saat menggelar konferensi pers di kantornya. Sebelum menetapkan Andi sebagai tersangka, kata Abraham, pihaknya sudah berkomunikasi dengan presiden. Rencanya dia akan datang ke istana sekitar pukul 13.30.
Orang nomor satu di lingkungan Kemenpora itu sebenarnya sudah menyandang status tersangka sejak 3 Desember lalu. Namun dengan pertimbangan tertentu, hari ini KPK baru menyatakan dengan resmi status Andi tersangka.
Terpisah, Presiden SBY sudah menugasi Menkokesra Agung Laksono untuk menjalankan tugas Menpora sementara. (mas/jpnn)
JAKARTA - Baru kali ini Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menetapkan menteri aktif sebagai tersangka. Setelah mengumumkan secara resmi bahwa
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
BERITA TERKAIT
- Kemendagri dan Pemerintah Denmark Siap Kerja Sama untuk Memperkuat Pemadam Kebakaran
- Konsumsi Sayuran Meningkat Berkat Peran Perempuan Pegiat Urban Farming
- Bea Cukai Sidoarjo Gelar Operasi Bersama Satpol PP, Sita 19 Ribu Batang Rokok Ilegal
- Penyidik Bareskrim Kaji Substansi Laporan Ridwan Kamil terhadap Lisa Mariana
- Semangat Hari Kartini, Pertamina Dorong Perempuan untuk Berkarya & Salurkan Energi
- Lemkapi Minta Pertemuan Sespimmen dengan Jokowi Tak Dipolitisasi