Siang Ini Presiden Terima Laporan National Summit

Siang Ini Presiden Terima Laporan National Summit
Siang Ini Presiden Terima Laporan National Summit
JAKARTA - Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY), Senin (2/11) siang, menerima laporan National Summit 2009. Ketua panitia pelaksana National Summit yang juga Menko Perekonomian Hatta Rajasa akan memberikan rekomendasi hasil temu nasional kepada presiden dalam bentuk dokumen satu berkas lengkap. Laporan itu hasil pembahasan selama tiga hari, 29-31 Oktober 2009, untuk sejumlah bidang.

"Saya minta laporan National Summit, Senin siang," kata SBY. Biro pers dan media sudah memberitahu jadwal pertemuan sekitar pukul 13.00 WIB.

Undangan kepada para menteri terkait, terutama bidang perekonomian sudah disampaikan oleh istana. Hatta Rajasa akan memberikan laporan National Summit tentang program 100 hari kerja pemerintahan Kabinet Indonesia Bersatu (KIB) Jilid II dan program 5 tahun, 2009-2014.

Rekomendasi bidang perekonomian itu antara lain di sektor infrastruktur antara lain soal peraturan pemerintah pengganti undang-undang (Perppu) soal pengadaan tanah termasuk soal aturan kerjasama pemerintah dan swasta. Bidang lainnya soal revitalisasi bidang industri dan jasa seperti kinerja PLN dan PGN. 

JAKARTA - Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY), Senin (2/11) siang, menerima laporan National Summit 2009. Ketua panitia pelaksana National Summit

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News