Siap Gelar World Economic Forum

Siap Gelar World Economic Forum
Siap Gelar World Economic Forum
Sebagai tuan rumah, Presiden Susilo Bambang Yudhoyono dijadwalkan hadir dalam pertemuan ini bersama beberapa menteri bidang ekonomi. Perwakilan negara lain yang akan hadir adalah Perdana Menteri Singapura Lee Hsien-Loong, Perdana Menteri Thailand Abhisit Vejjajiva, Perdana Menteri Mongolia Batbold Sukhbaatar, Menteri Perdagangan dan Perindustrian Singapura Lim Hng-Kiang, serta Deputi Menteri Industri dan Perdagangan Internasional Malaysia Mukhriz Mahathir.

Selain itu, akan hadir pula Menteri Pertanian dan Pembangunan Pedesaan Vietnam Cao Duc Phat, Direktur Jenderal Organisasi Perdagangan Dunia (WTO) Pascal Lamy, Sekretaris Jenderal ASEAN Surin Pitsuwan, Direktur Jenderal Pelaksana Bank Pembangunan Asia Rajat M Nag, dan Deputi Direktur Pelaksana Dana Moneter Internasional (IMF) Naoyuki Shinohara. Adapun Sekretaris Jenderal World Tourism (UNWTO) juga akan hadir begitu juga Sekretaris Jenderal UNCTAD Supachai Panitchpakdi.

Kemudian, perwakilan dari World Economic Forum on East Asia yang akan hadir adalah Presiden Direktur dan Chief Executive Officer Pertamina (Persero) Karen Agustiawan, Worldwide Managing Director McKinsey & Company, United Kingdom Dominic Barton, Group Chief Executive Officer HSBC Holdings, United Kingdom Stuart T Gulliver, Chief Executive Officer Unilever United Kingdom Paul Polman, Group Chief Executive Essar Group India Prashant Ruia, dan Chairman President and Chief Executive Officer Marvell Technology Group USA Sehat Sutardja. (dri)
Berita Selanjutnya:
Saatnya Swa Sembada Sapi

JAKARTA – Penyelenggaraan World Economic Forum on East Asia Ke-20 di Jakarta pada 11-13 Juni mendatang harus dimanfaatkan sebaik-baiknya oleh


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News