Siap Ikhlaskan Rumah PAN
Selasa, 05 Juni 2012 – 04:46 WIB

Siap Ikhlaskan Rumah PAN
Meski menyatakan siap mengikhlaskan Rumah PAN, Taufik mengakui kuatnya ikatan emosional gedung itu dengan para kader dan aktivis PAN. "Ada sejarah PAN di situ yang tidak bisa kami pisahkan. Sudah lebih dari enam tahun kami di situ, dan itu tidak bisa kami pisahkan. Mudah-mudahan ada solusi," tuturnya.
Taufik berharap ada solusi yang saling menguntungkan antara PAN dan SB. Sebab, PAN dan Muhammadiyah juga memiliki kaitan yang tidak bisa dinafikan. "Sebagian pengurus PAN kan juga ada di situ (Muhammadiyah, Red)," tandasnya.
Pandangan senada disampaikan Ketua DPP PAN Asman Abnur. Bahkan, dia mengungkapkan, pihaknya sempat berencana memindahkan kantor partainya. Ketua Umum DPP PAN Hatta Rajasa juga menginginkan itu.
Namun, lanjut Asman, pertimbangan adanya ikatan historis membuat partainya akhirnya memutuskan membatalkan rencana tersebut. "Sesaat setelah terpilih ketua umum yang baru, beliau menyampaikan akan mencari kantor baru. Namun, karena Rumah PAN sudah aset, saya dan Pak Sekjen (Taufik Kurniawan, Red) bersikukuh. Akhirnya, ketua umum tidak memindahkan Kantor PAN," beber Asman.
JAKARTA - Polemik kepemilikan Rumah PAN milik mantan Ketua Umum DPP PAN Soetrisno Bachir segera berakhir. DPP PAN memberikan sinyal siap mengikhlaskan
BERITA TERKAIT
- BPOM-BPJPH Temukan 9 Pangan Olahan Mengandung Babi, Ade Rezki Dorong Kolaborasi Pengawasan
- Legislator Nilai Tak Lazim Penggunaan Pasal Perintangan Penyidikan Direktur JakTV
- AS Kritik QRIS-GPN, Marwan Demokrat Minta Pemerintah Berdiri Tegak pada Kedaulatan Digital
- Wajar Banyak yang Tidak Suka Monolog Gibran, Ini Analisis Efriza
- PAN Dukung Prabowo Jadi Capres 2029, Cak Imin: Tergesa-Gesa Amat, Sih
- Kanang Tekankan Peran Vital PJT I dan II Dukung Swasembada Pangan hingga IKN