Siap Mangsa Wakil Britania
Selasa, 27 Maret 2012 – 09:18 WIB

Siap Mangsa Wakil Britania
LISBON - Jorge Jesus girang bukan kepalang setelah mengetahui hasil drawing perempat final Liga Champions di Nyon, Swiss, dua pekan lalu (16/3). Doa pelatih Benfica tersebut untuk dipertemukan dengan Chelsea akhirnya terkabul.
Dibandingkan klub most wanted di perempat final, APOEL Nicosia, Jesus memang lebih senang bertemu Chelsea. Alasannya sederhana, karena Chelsea adalah klub Inggris. Sebagai catatan, Benfica dan Chelsea belum pernah bertemu sebelumnya.
Baca Juga:
"Saya tidak akan mengubah opini. Saya memang lebih memilih menghadapi klub Inggris karena dalam pandangan saya, kami beradaptasi lebih baik ketika menghadapi klub Inggris," kata Jesus sebagaimana dikutip AFP.
Pengalaman di fase grup menjadi parameter Jesus. Yakni, ketika Benfica bersua jagoan Britania Raya, Manchester United. Dari dua pertemuan, Benfica dua kali menahan seri United, masing-masing 1-1 di kandang sendiri, Estadio da Luz, dan 2-2 di Old Trafford.
LISBON - Jorge Jesus girang bukan kepalang setelah mengetahui hasil drawing perempat final Liga Champions di Nyon, Swiss, dua pekan lalu (16/3).
BERITA TERKAIT
- LA Lakers Hancur Lebur di Gim 1 Babak Pertama NBA Playoffs
- Liga Inggris: Aston Villa Taklukkan Newcastle United 4-1
- Persija Menang, Persib Butuh 8 Poin, Cek Klasemen Liga 1
- Hasil NBA Playoffs: Nuggets Pukul Clippers, Pacers Hantam Bucks
- Marc Marquez Terus Mendominasi, Ducati Beri Warning kepada Pecco Bagnaia?
- Peringati HUT Ke-91, GP Ansor Gelar Gowes 91 Km, Menpora Sediakan Doorprize Umrah