Siap-siap! 50 Ribu Honorer K2 Sudah Dapat Izin Jihad dari Polisi
jpnn.com - JAKARTA--Forum Honorer Kategori Dua Indonesia (FHK2I) resmi mengantongi izin dari Polda Metro Jaya untuk aksi 10 Februari mendatang. Dalam surat izin yang dilayangkan FHK2I ke Mabes Polri dan Polda Metro Jaya pada Rabu pekan lalu, menyebutkan kekuatan honorer K2 ada 50 ribu massa.
"Saya sudah dikonfirmasi langsung oleh Pak Alfian dari Polda Metro Jaya. Beliau memastikan apakah yang akan turun benar-benar 50 ribu massa. Saya katakan iya pasti, karena laporan yang masuk bahkan lebih dari itu," kata Ketum FHK2I Titi Purwaningsih kepada JPNN, Senin (1/2).
Dengan adanya izin dari Polda Metro Jaya, menurut Titi, honorer K2 akan lebih leluasa menyalurkan aspirasinya. "Teman-teman honorer tidak usah ragu lagi untuk datang ke Jakarta. Aksi jihad akbar kita sudah diizinkan," ucapnya.
Titi menambahkan, pihaknya sudah melayangkan surat edaran ke seluruh korwil maupun korda FHK2I agar bisa memobilisasi anggotanya untuk berjihad di Istana Negara. Sebab jika tidak didukung penuh oleh anggota FHK2I, hasilnya akan nihil.
"Lebih baik mengorbankan harta benda untuk berjihad di Istana Negara, daripada meratapi nasib yang tidak jelas. Tidak boleh ada kata menyerah, kita harus tetap optimis bahwa perjuangan ini akan membuahkan hasil," seru Titi. (esy/jpnn)
JAKARTA--Forum Honorer Kategori Dua Indonesia (FHK2I) resmi mengantongi izin dari Polda Metro Jaya untuk aksi 10 Februari mendatang. Dalam surat
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Ada Guru Honorer Tidak Tahu Dibuka Rekrutmen PPPK 2024, Salah Siapa?
- Helena Lim Divonis 5 Tahun Penjara, Jaksa Ajukan Banding
- Seluruh Honorer Database BKN Akan Dicarikan Formasi PPPK 2024
- Sebut Kasus Hasto Politis, Todung Ungkit Ucapan Effendi Setelah Bertemu Jokowi
- Langkah Kejagung Menetapkan 5 Tersangka Korporasi Tanpa PT Timah Dinilai Mencurigakan
- KPK Panggil Petinggi BPR Bank Jepara Artha Terkait Kasus Kredit Fiktif Rp220 Miliar