Siap-Siap, Besok Hasil SNM PTN Diumumkan

Siap-Siap, Besok Hasil SNM PTN Diumumkan
SNMPTN

Wakil Rektor I Unesa Yuni Sri Rahayu menyebutkan, program studi dengan pemilih terbanyak adalah manajemen, mencapai 2.731 pendaftar.

Disusul PGSD dengan 1.913 pendaftar, lalu program akuntansi yang diminati 1.643 pendaftar.

Yuni menyebutkan, hasil SNM PTN diumumkan melalui laman resmi SNM PTN besok (26/4).

Proses seleksi oleh panitia pusat sudah dilakukan pada 15 Maret hingga 15 April.

Daftar ulang dilaksanakan bersamaan dengan jadwal ujian tertulis seleksi bersama masuk perguruan tinggi negeri (SBM PTN).

Saat daftar ulang, akan dilakukan verifikasi berkas. Peserta harus membawa berkas-berkas yang dibutuhkan.

Antara lain kartu peserta SNM PTN, surat keterangan lulus (SKL), serta sertifikat prestasi.

Sementara itu, di ITS ada 11.559 pendaftar SNM PTN dengan jumlah pendaftar bidikmisi 2.233 orang.

Proses seleksi nasional masuk perguruan tinggi negeri (SNM PTN) sudah memasuki tahap finalisasi.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News