Siap-Siap, Lebih dari 6 Juta Pemudik Bakal Masuk Yogyakarta pada Lebaran 2024

jpnn.com, YOGYAKARTA - Dinas Perhubungan Daerah Istimewa Yogyakarta memprakirakan lebih dari 6 juta pemudik bakal memasuki wilayah DIY pada Lebaran 2024 ini.
Angka itu diprediksi mengalami kenaikan rata-rata sekitar 19 persen.
Hal itu berdasarkan masing-masing mida transportasi yang digunakan.
Pelaksana Harian (Plh) Kepala Dishub DIY Sumariyoto menjelaskan jumlah tersebut diproyeksikan mengacu tren pertumbuhan pemudik setiap tahun.
"Kalau perkiraan kami sekitar 6,5 juta pemudik dari semua akses (transportasi) menuju Yogyakarta, termasuk yang menggunakan kendaraan pribadi," kata dia saat dihubungi di Yogyakarta, Senin (18/3).
Dia pun memerinci para pemudik yang menggunakan sejumlah transportasi.
Pemudik yang menggunakan pesawat terbang diperkirakan mencapai 296.313 orang, bus sekitar 250 ribu orang, dan kereta api mencapai sekitar 469.000 orang.
Sementara itu, jumlah pemudik yang dikategorikan menggunakan kendaraan pribadi, tidak dapat diprediksi secara pasti.
Dinas Perhubungan Daerah Istimewa Yogyakarta memprakirakan lebih dari 6 juta pemudik bakal memasuki wilayah DIY pada Lebaran 2024 ini.
- KAI Logistik Terus Memperluas Layanan Pengangkutan ke Berbagai Wilayah Strategis
- Polisi Tembak Pelaku Pencurian Rumah Ditinggal Pemudik
- Posko Arus Balik Pupuk Kaltim, Bantu Perjalanan Pemudik Kembali ke Perantauan
- Uang Habis, Pemudik Senang Ada Program Balik Rantau Gratis Pemprov Jateng
- H+7 Lebaran, ASDP Catat 780 Ribu Pemudik & 200.000 Unit Kendaraan Kembali ke Jawa
- Gubernur DIY Ingin Polemik KAI dan Warga Lempuyangan Segera Diselesaikan