Siap-siaplah yang Pernah Berhubungan dengan Remaja Manado Ini
jpnn.com, MANADO - Seorang remaja di Manado, Sulawesi Utara menjadi pengedar sabu-sabu.
Remaja pengangguran berinisial MS 17 tahun telah diamankan tim Resmob On The Road (ROTR) Polresta Manado. Yang pernah berhubungan siap-siap saja.
"Pelaku diamankan di Kelurahan Ternate Baru Kecamatan Singkil Manado pada Minggu (22/1)," kata Kabid Humas Polda Sulawesi Utara Kombes Pol Jules Abraham Abast di Manado, Senin.
Abast mengatakan penangkapan MS berawal dari informasi warga terkait peredaran narkoba jenis sabu-sabu di wilayah tersebut.
"Mendapat informasi warga, polisi langsung melakukan penyelidikan dengan mendatangi lokasi dan mengamankan pelaku di Jalan Beringin, Kelurahan Ternate Baru," katanya.
Dia menambahkan selanjutnya Tim Resmob menggiring terduga pelaku menuju ke Kantor Polresta Manado dan menyerahkan ke Penyidik Reskrim guna proses lebih lanjut.
Dari tangan MS polisi menyita satu paket sabu-sabu siap edar.
Abast mengimbau kepada masyarakat agar menginformasikan kepada kepolisian bila mengetahui tentang peredaran narkoba di lingkungannya.
Remaja di Manado diamankan petugas kepolisian. Kasusnya lumayan berat. Pelaku ditangkap setelah petugas mendapat info dari masyarakat.
- Komitmen Kapolda Lampung, Berantas Narkoba Tanpa Kompromi
- Petugas Bersenjata Api Kawal Pemindahan 2 Napi Bandar Narkoba ke Nusakambangan
- Bea Cukai dan Bareskrim Polri Bongkar Penyelundupan Narkotika di Perairan Aceh Tamiang
- Seusai Gantung Sepatu, Eks Pemain Timnas U-23 Syakir Sulaiman Jadi Pengedar Narkoba
- Sopir Truk Kontainer Penabrak 16 Pengendara di Tangerang Jadi Tersangka
- Sopir Truk Kontainer Ugal-Ugalan di Tangerang Positif Narkoba