Siapa Aktor yang Melecehkan Kia Florita?

jpnn.com, JAKARTA - Aktris Kia Florita atau Desi Florita mengatakan dirinya pernah dilecehkan oleh seorang aktor kenamaan Indonesia.
Akan tetapi, istri Bobby Maulana itu enggan membeberkan identitas aktor tersebut.
"Terkenal, umurnya sekarang 53 tahun, ganteng," kata Kia Florita saat jadi bintang tamu Rumpi di Trans TV, Selasa (27/7).
Perempuan 39 tahun itu menyebut peristiwa tersebut terjadi saat dirinya masih berusia 20 tahun.
Kia Florita saat itu masih baru masuk dunia hiburan tanah air.
"Katanya casting di tempat dia," jelas pemain film 9 Naga itu.
Kia Florita mengatakan aktor yang tidak disebutkan namanya tersebut coba merayunya agar berhubungan ala suami istri alias begituan.
Kia Florita lantas menangis dan mencari alasan agar bisa pergi meninggalkan si aktor.
Kia Florita alias Desi Florita mengatakan dirinya pernah dilecehkan oleh seorang aktor tampan.
- Polisi Ciduk Oknum Guru Ngaji yang Sodomi Bocah Usia 8 Tahun di Makassar
- Dosen Unnes Ternyata Lakukan Pelecehan Terhadap 4 Mahasiswi
- Dosen Unnes yang Diduga Lecehkan Mahasiswi Langsung Dicopot dari Jabatannya
- Honorer yang Satu Ini Sulit jadi PPPK, Kelakuannya Parah
- Hubungan Terlarang Bu Guru dengan Muridnya, Punya Anak, Terungkap karena Wajah Mirip
- Kasus Pelecehan Seksual Sesama Jenis di Mataram, Polda NTB Minta Dukungan Puslabfor