Siapa Artis ST dan MA yang Tersandung Kasus Prostitusi? Polisi Bilang Begini

jpnn.com, JAKARTA - Kapolres Metro Jakarta Utara Kombes Sudjarwoko membenarkan kabar penangkapan dua artis berinisial ST dan MA terkait dugaan prostitusi online.
Selain dua artis tersebut, lanjut Sudjarwoko, ada dua muncikari yang ikut diamankan. Kedua muncikari tersebut berinisial CA dan AR.
"Jadi, dua artis, dua muncikari (yang diamankan, red)," kata Sudjarwoko, melalui pesan singkat kepada JPNN, Kamis (26/11).
Sayang, Sudjarwoko tidak memerinci terkait siapa kedua artis muda yang diduga terseret kasus prostitusi tersebut.
Ia menegaskan bahwa pihaknya akan merilis kasus tersebut ke publik pada Jumat (27/11) besok.
"Besok kami rilis bro, sudah ya. Besok lengkapnya," pungkas Sudjarwoko.
Diketahui, ST dan MA berlatar belakang sebagai artis dan selebgram. Beredar kabar bahwa ST adalah pemain sinetron Bawang Putih Berkulit Merah yang tayang di ANTV.
Keduanya diamankan polisi di sebuah hotel di kawasan Sunter, Jakarta Utara, pada Rabu (25/11) malam. (mcr3/jpnn)
Simak! Video Pilihan Redaksi:
Polisi membenarkan bahwa telah mengamankan dua artis muda berinisial ST dan MA terkait dugaan prostitusi.
Redaktur : Djainab Natalia Saroh
Reporter : Fransiskus Adryanto Pratama
- Klarifikasi Polda Jateng soal Intimidasi Ibu Korban di Kasus Brigadir AK
- Analisis Reza soal Kejahatan AKBP Fajar Pemangsa Anak-Anak
- Komisi III Dukung Sanksi PTDH untuk Oknum Polisi Terlibat Pemerasan di Kepri
- Tongkang Batu Bara Tabrak Rumah Warga di Sungai Musi, Polisi Olah TKP
- Harmoni Ramadan, Kebersamaan TNI-Polri di Halaman Mapolda Riau
- Penyebab Kebakaran 3 Gerbong KA Cadangan di Stasiun Tugu Yogyakarta Masih Ditelusuri