Siapa Berani Bersaing Lawan Gita Wirjawan?
jpnn.com - JAKARTA - Induk olahraga yang paling sering terdengar menyumbang prestasi buat Indonesia, Persatuan Bulu tangkis Seluruh Indonesia (PBSI) akan mencari pemimpin baru pada awal November mendatang.
Pemilihan Ketua Umum periode 2016-2020 nantinya akan digelar pada Musyawarah Nasional (Munas) di Surabaya, 30 Oktober- 1 November mendatang.
Sejauh ini, petahana Gita Wirjawan yang sudah mengonfirmasi akan maju.
Meski begitu, Pengurus Pusat PBSI yakin bakal calon yang akan diusung oleh Pengurus Provinsi (Pengprov) PBSI, bukanlah sosok yang main-main. Hal tersebut diungkapkan Ketua Organizing Comitte Munas PBSI, Achmad Budiharto.
"Kami meyakini bahwa Pengprov tidak akan sembarangan mengusung bakal calon Ketua Umum PBSI," kata Budi di Jakarta, Senin (3/10)
Budi beralasan, calon yang diusung Pengprov sudah pasti berpengaruh kepada Pengprov itu sendiri. "Karena apapun hasil pencalonan yang Pengprov ajukan, akan berimbas kepada Pengprov itu sendiri dan bulu tangkis Indonesia," tandasnya.
Pendaftaran bakal Calon Ketua Umum PBSI periode 2016-2020 sendiri akan dibuka pada tanggal 15-27 Oktober mendatang. Kemudian proses verifikasi dilakukan pada 27-30 Oktober. (zul/jpg/jpnn)
JAKARTA - Induk olahraga yang paling sering terdengar menyumbang prestasi buat Indonesia, Persatuan Bulu tangkis Seluruh Indonesia (PBSI) akan mencari
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Pecco Menakut-nakuti Martin Menjelang MotoGP Barcelona, Mengerikan
- 5 Fakta Menarik Jelang Pertarungan UFC 309, Ada Duel Tertunda Jon Jones Vs Stipe Miocic
- Timnas Indonesia vs Jepang: Shin Tae Yong Beri Kisi-kisi Soal Kevin Diks
- Timnas Indonesia vs Jepang: Shin Tae Yong Pastikan Kevin Diks Main
- Kejurnas Slalom U23 Sukses Melahirkan Peslalom Muda Berbakat
- Jakarta Sport Festival 2024 Jadi Ajang Pemersatu Publik, Redam Suhu Panas Pilkada