Siapa Dalang Dalam Korupsi Wisma Atlet? Angelina Sondakh Jawab Begini
jpnn.com, JAKARTA - Mantan politikus Angelina Sondakh kembali menceritakan kisahnya saat menjadi tahanan, atas kasus korupsi Wisma Atlet SEA Games 2011 di Palembang.
Saat awal ditetapkan sebagai tersangka, Angelina Sondakh mengaku enggan dikorbankan sendirian dan bertekad untuk membongkar nama koruptor lain, yang terlibat korupsi di Partai Demokrat.
Angelina Sondakh mengakui dirinya tak melakukan korupsi sendiri, ada nama lain yang juga ikut terlibat.
“Korupsi di mana-mana enggak mungkin single fighter. Saya enggak melakukannya sendirian. Dan di awal-awal, saya enggak mau dikorbankan sendirian,” ujar Angelina Sondakh dalam talkshow Rosi Kompas TV.
Seiring berjalannya waktu, ibu satu anak ini memilih ikhlas ditahan selama sepuluh tahun.
"Tiga tahun aku merenung, saya berpikir rasanya sulit mencari orang yang bisa percaya. Aku terima itu. Saya minta maaf, terutama ke anak-anak saya, orang tua saya,” sambung Angie sapaannya.
Meski dirinya tak jadi membongkar nama pelaku koruptor lainnya, Angie berharap suatu hari nanti dia bisa tersenyum dan bernafas lega mengetahui pelaku lainnya juga mendapatkan ganjaran yang setimpal.
"Harapannya suatu saat nanti kebenaran akan terungkap," harap Angelina Sondakh.(chi/jpnn)
Angelina Sondakh mengakui dirinya tak melakukan korupsi sendiri, ada nama lain yang juga ikut terlibat.
Redaktur & Reporter : Yessy Artada
- Kerugian Negara Kasus Korupsi SPPD Fiktif DPRD Riau Lebih dari Rp 130 Miliar
- Suparta Divonis 8 Tahun Penjara dan Ganti Rugi Rp 4,5 Triliun, Pengacara Bilang Begini
- Kenaikan PPN 12 Persen, Marwan Cik Asan Mendukung karena Ada Perlindungan bagi Masyarakat Bawah
- Sikap Tegas MUI terhadap Langkah-Langkah Presiden Prabowo
- Dilaporkan Eks Staf Ahli DPD ke KPK, Senator Rafiq Al Amri: Apa-apaan ini?
- Eks Staf Ahli DPD Laporkan Senator ke KPK