Siapa Kandidat Terkuat Cawapres Pendamping Prabowo? Andre Gerindra Beri Bocoran

jpnn.com, JAKARTA - Anggota Dewan Pembina DPP Gerindra Andre Rosiade mengatakan Ketum PKB Muhaimin Iskandar atau Gus Muhaimin menjadi kandidat cawapres yang berpotensi mendampingi Prabowo Subianto di Pemilu 2024.
Andre menyebut Gus Muhaimin menjadi sosok kunci yang menentukan cawapres pendamping Ketum Gerindra itu.
"Sampai hari ini figur atau kandidat terkuat cawapres Pak Prabowo adalah Gus Muhaimin," kata diq kepada awak media, Kamis (6/7).
Diketahui, Gerindra dan PKB sepakat membentuk Koalisi Kebangkitan Indonesia Raya (KKIR) menyambut Pilpres 2024.
Menurut Andre, sudah ada kesepahaman soal penentuan capres-cawapres ketika Gerindra-PKB sepakat bekerja sama menyambut Pilpres 2024.
Nantinya, kata Andre, pihak yang berwenang menentukan capres dan cawapres ialah kedua ketum parpol tersebut.
"Semua itu jelas bahwa yang menentukan pasangan capres-cawapres KKIR adalah Pak Prabowo dan Gus Muhaimin," ujarnya.
Dia tidak memungkiri jika politikus Gerindra dan PKB juga membangun komunikasi dengan parpol lain menyambut Pilpres 2024.
Andre Rosiade menyebut Muhaimin Iskandar menjadi sosok kunci yang menentukan cawapres pendamping Prabowo.
- IHSG Terbaik di Asia Seusai Prabowo Umumkan THR
- IHSG Melaju di Zona Hijau, Pengaruh THR Cair 100 Persen?
- Gubernur Jateng Dukung Penuh Program Sekolah Rakyat, Mulai Siapkan Lahan
- Semoga Inpres Pengangkatan CPNS & PPPK 2024 Isinya Bukan Penundaan
- DPP Perempuan Bangsa Gelar Bakti Sosial di Yayasan Darul Al Hufadz Bogor
- Presiden Prabowo: THR ASN, TNI-Polri, Hakim, hingga Pensiunan Mulai Cair 17 Maret