Siapa Lawan Terberat Indonesia di Fase Grup Piala AFF U-16 2022? Ini Jawaban Bima Sakti

jpnn.com, YOGYAKARTA - Timnas U-16 Indonesia tergabung di Grup A Piala AFF U-16 2022 bersama sejumlah negara, yakni Filipina, Vietnam, dan Singapura.
Pelatih Timnas U-16 Bima Sakti memnita anak asuhnya tetap fokus di setiap pertandingan.
Sebab, lanjut Bima, setiap tim memiliki kualitas merata di turnamen kelompok umur antarnegara Asia Tenggara itu.
"Semua (lawan) saya pikir berat ya, kami masih buta kekuatan Filipina dan Singapura, tetapi mereka juga mempersiapkan diri dengan baik," kata dia dilansir dari JPNN Joga.
"Kami juga sudah dapat videonya (Timnas Vietnam, red) waktu mereka main di Jerman. Jadi, kami antisipasi semuanya. Tidak ada yang boleh menganggap remeh lawan," imbuh Bima.
Perjuangan Indonesia di Piala AFF U-16 2022 dimulai pada Minggu (31/7/2022) dengan melawan Filipina.
Jelang laga tersebut, Bima Sakti justru dilanda kebingungan terkait komposisi pemain. Eks gelandang Timnas Indonesia itu mengakui anak asuhnya memiliki kualitas sama baiknya.
"Soal siapa yang main besok terus terang saya bingung. Maksud saya tim ini lebih merata, semuanya bagus," tambahnya
Ini jawaban Bima Sakti terkait lawan terberat Indonesia di fase grup Piala AFF U-16 2022.
- Merespons Kebijakan Dagang Trump, Syahganda Nainggolan: Sikap Independen Indonesia Sudah Tepat
- TTC AgriS dan Sungai Budi Tingkatkan Kerja Sama Strategis Vietnam-Indonesia
- Rusia Menanggapi Klaim Upayanya Mengakses Pangkalan Militer di Indonesia
- Rusia Mengincar Pangkalan Udara di Indonesia, Begini Reaksi Australia
- Gus Sholeh: Indonesia Butuh Generasi untuk Masa Depan yang Gemilang dan Cerah
- Realitas Utang