Siapa Pelatih Baru Borneo FC?
jpnn.com - Borneo FC akhirnya mengumumkan pelatih baru mereka untuk kompetisi Liga 1 2019. Sosok yang akan membesut tim berjuluk Pesut Etam itu adalah Fabio Lopez.
Kepastian bergabungnya coach Fabio ini diumumkan di akun media sosial resmi mereka pada Sabtu (5/1) siang.
"Benvenuto Allenatore Fabio Lopez, Kasih MANYALA Coach!," bunyi komentar disertai video singkat tentang pelatih asal Italia itu.
Kata-kata tersebut memiliki arti kurang lebih selamat datang pelatih Fabio Lopez. Kehadirannya, sekaligus memastikan bahwa Pelatih Dejan Antonic yang telah membawa Borneo FC finis di peringkat ketujuh pada Liga 1 2018 lalu dilepas oleh manajemen.
Lopez sendri pernah menjadi pelatih timnas Bangladesh pada medio 2015 sampai 2016. Setelah itu, dia melatih klub Al Orouba SC pada 2016, serta Al Ahli Arab Saudi FC pada 2017 dan 2018. Sejatinya, Lopez tak begitu asing dengan sepak bola Indonesia karena pada 2012 lalu dia melatih PSMS Medan. (dkk/jpnn)
Borneo FC akhirnya mengumumkan pelatih baru mereka untuk kompetisi Liga 1 2019.
Redaktur & Reporter : Muhammad Amjad
- Bursa Transfer Liga 1: Sang Fenomenal Pulang ke Borneo FC
- Bursa Transfer Liga 1: Ini Alasan Persib Bandung Kontrak Permanen Adam Alis
- Borneo FC Vs Persik 0-4, Tuan Rumah Babak Belur, Ada Kartu Merah & Bunuh Diri
- Live Streaming Borneo FC Vs Persik Kediri & Klasemen Liga 1
- Borneo FC Vs Madura United: Tuan Rumah Berpesta Gol
- Live Streaming Borneo FC Vs Madura United: Kans Tuan Rumah Manyala