Siapa Pemain Baru Incaran PSM Makassar? Manajemen Bilang Begini

jpnn.com, MAKASSAR - PSM Makassar ternyata belum punya rencana untuk merekrut pemain baru setelah juara Liga 1 pada musim 2022/2023.
Tim besutan Bernardo Tavares itu tidak mau terburu-buru untuk mendatangkan pemain anyar.
Direktur Utama PSM, Sadikin Aksa mengatakan saat ini tim masih fokus menikmati liburan Lebaran.
"Saat ini fokus menikmati liburan lebaran dulu untuk pemain dan pemain," kata Sadikin Aksa, Senin (24/4).
Sadikin Aksa menjelaskan, saat ini pihaknya belum memikirkan tentang komposisi pemain untuk musim akan datang.
"Kami belum memikirkan hal itu. Sekarang fokus menjalani liburan dulu," tambah pria yang pernah menjabat ketua Ikatan Motor Indonesia (IMI) itu.
Sementara itu, mantan pelatih PSM, Imran Amirullah menilai tim besutan Bernardo Tavares harus bergerak cepat untuk merekrtut pemain baru.
Sebab, PSM Makassar memiliki persaingan yang ketat musim depan.
PSM Makassar ternyata belum punya rencana untuk merekrut pemain baru setelah juara Liga 1 pada musim 2022/2023.
- Bojan Hodak Sampaikan Persiapan Persib Menghadapi Borneo FC, Aduh!
- Kabar Kurang Sedap Menimpa Persib Menjelang Jumpa Borneo FC
- Soal Kans Juara Persib, Del Pino: Kami tak Boleh Terlena
- Madura United Vs Persija Jakarta: Gustavo Almeida Absen
- Begini Siasat Pelatih Persebaya Menyambut Libur Lebaran
- Bomber Persib Ciro Alves Tampil Beda dengan Ambisi yang Sama