Siapa Saja yang Lebih Rentan Terjangkit Virus Corona?

Di saat sejumlah negara, seperti Australia, sedang bersiap jika virus corona kemungkinan menjadi pandemi di dunia, para pakar kesehatan sudah mulai bisa mengetahui siapa saja yang paling beresiko terjangkit COVID-19.
- Para dokter sudah menganalisa siapa saja yang mengalami komplikasi setelah terkena virus
- Anak-anak yang terkena virus menunjukkan gejala ringan
- Di China, yang paling banyak meninggal adalah mereka yang diatas 70 tahun
Sejauh ini, anak-anak tampaknya paling aman dari kemungkinan terkena infeksi.
Dr Brendan Murphy, Kepala Bidang Medis Australia mengatakan hal yang mengejutkan adalah hanya beberapa anak-anak saja yang terkena infeksi virus corona.
"Ini hal yang tidak biasa dibandingkan dengan flu biasa." kata Dr Murphy.
"Kami tidak tahu, apakah anak-anak sebenarnya terinfeksi namun karena gejalanya ringan sehingga tidak tampak, atau mereka tidak sakit, atau mereka memang lebih kebal terhadap virus tersebut," kata Murphy.
Professor Robert Booy dari Pusat Penelitian Imunisasi dan Pemantauan mengatakan karena alasan tertentu anak-anak hanya terkena gejala yang ringan.
"Anak-anak yang terkena virus dari sejumlah negara sejauh ini hanya memiliki gejala ringan, seperti demam dan gangguan pernapasan tubuh bagian atas." kata Prof Booy.
Di saat sejumlah negara, seperti Australia, sedang bersiap jika virus corona kemungkinan menjadi pandemi di dunia, para pakar kesehatan sudah mulai bisa mengetahui siapa saja yang paling beresiko terjangkit COVID-19
- Dunia Hari Ini: Siswa SMA Prancis Ditangkap Setelah Menikam Teman Sekelasnya
- Dunia Hari Ini: Gempa Bumi Berkekuatan 6,2SR Mengguncang Turkiye, 150 Warga Luka-luka
- Tentang Hari Anzac, Peringatan Perjuangan Pasukan Militer Australia
- Dunia Hari Ini: Vatikan Umumkan Tanggal Pemakaman Paus
- 'Nangis Senangis-nangisnya': Pengalaman Bernyanyi di Depan Paus Fransiskus
- Perjalanan Jorge Mario Bergoglio Menjadi Paus Fransiskus