Siapakah Pria yang Begituan Sama Mbak MA di Halte Bus? Simak Kata AKBP Burhanuddin

jpnn.com, JAKARTA - Polisi mengaku kesulitan menangkap pelaku pria yang melakukan tindak asusila dengan wanita berinisial MA di sebuah halte bus, Jalan Kramat Raya, Senen, Jakarta Pusat.
Kasat Reskrim Polres Metro Jakarta Pusat AKBP Burhanuddin mengatakan, pihaknya bahkan belum mengantongi ciri-ciri pria tersebut.
"Perkembangan kasus asusila di salah satu halte Jalan Kramat untuk prianya masih dalam pengejaran kami," kata Burhanuddin saat dikonfirmasi, Kamis (28/1).
Burhanuddin menjelaskan, kesulitan itu dialami lantaran MA sebagai perempuan dan saksi kunci kerap memberikan keterangan yang berubah-ubah.
"Dari wanitanya kami tanya jawabannya tidak konsisten, dia sendiri tidak bisa menjelaskan siapa prianya," ujar Burhanuddin.
"Dia bilang itu orang yang sering lewat di situ, kami tetap cari. Ketika kami tanya ciri-cirinya, wanitanya masih tetap tidak bisa menjelaskan," sambung Burhanuddin.
Polisi juga sudah memeriksa sejumlah saksi yang berada di sekitar lokasi kejadian.
Namun, para saksi mengaku tidak mengenal pelaku pria.
Polisi sudah memeriksa sejumlah saksi yang berada di sekitar lokasi tempat asusila itu terjadi.
- Begini Nasib Karyawati PT Timah Penghina Honorer Pengguna BPJS
- Karyawati Bikin Konten Menghina Honorer, PT Timah Angkat Bicara
- Kelakuan Karyawati PT Timah Penghina Honorer Ini Bikin Geram Netizen, Duh
- Beringas, Geng Motor Berbuat Onar di Perbatasan Sukabumi dengan Bogor
- Satpol PP-WH Diminta Tindak Tegas Pelaku Asusila di Meulaboh
- Viral Pria di Bandung Diduga Onani saat Mengayuh Odong-Odong, Polisi Bergerak