Siapkan Jalur KA Pelabuhan-Bandara-Stasiun
Sabtu, 31 Juli 2010 – 05:59 WIB
JAKARTA - Pemerintah menyiapkan pembangunan infrastruktur angkutan kereta api khusus bandara dan pelabuhan laut di sejumlah kota besar seperti Jakarta, Bandung, dan Surabaya. Khusus Surabaya akan dibangun jalur kereta api layang dari bandara Juanda ke stasiun Gubeng.
"KA bandara tentunya untuk aksesbilitas masyarakat ke bandara, sedangkan KA khusus pelabuhan untuk meningkatkan kapasitas pendistribusian barang dari dan menuju pusat-pusat industri," ujar Sekretaris Direktorat Jenderal Perkeretaapian Kementerian Perhubungan, Nugroho Indrio kemarin. Menurut dia, program itu dalam rangka mengurangi beban jalan raya.
Dia menjelaskan, rencana pembangunan KA Bandara dan KA Pelabuhan tersebut telah dimasukkan dalam rencana induk perkeretaapian nasional. "Dalam masterplan (rencana induk) perkeretaapian nasional, ada tiga hal pokok yang menjadi prioritas. Salah satunya membuka jalur menuju bandara dan pelabuhan di kota-kota besar yang padat," kata dia.
Sementara fokus lainnya, menurut Nugroho, adalah peningkatan jaringan melalui program revitalisasi, dan membangun angkutan perkotaan berbasis kereta api di kota-kota besar. Khusus untuk program pembangunan jalur KA bandara, lanjut dia, kota-kota besar sudah dimasukkan dalam rencana induk."Antara lain Medan, Bandung dan Surabaya," lanjutnya.
JAKARTA - Pemerintah menyiapkan pembangunan infrastruktur angkutan kereta api khusus bandara dan pelabuhan laut di sejumlah kota besar seperti Jakarta,
BERITA TERKAIT
- Shopeepay Sabet Penghargaan Best of 2024 untuk 2 Kategori Sekaligus dari Google Play
- CBI Luncurkan SME Bureau, Solusi Pengelolaan Bisnis dan Keuangan untuk UKM
- Keseruan Berburu Diskon di Mal Kokas, Cukup Tunjukkan Kelingking
- PNM Perluas Dukungan untuk UMKM Lewat Kemitraan Internasional
- Bantu Mengatasi Backlog, Bank Tanah Sediakan Lahan untuk Pembangunan Rumah MBR
- Mantap, UMKM Binaan Pertamina Raih Transaksi Lebih dari Rp 4,5 Miliar di Belanda