Siapkan Rp.2 Miliar Uang Receh

Siapkan Rp.2 Miliar Uang Receh
Penukaran Uang - Salah seorang warga menunjukan uang pecahan Rp 50.000 dan Rp 100.000 disela-sela anterean penukaran uang pecahan Rp 2000, Rp 5000 dan Rp 20.000 di halaman belakang Bank Indonesia Serang, Selasa (8/9).---(Yan Cikal/Radar Banten)
Proses penukaran uang BI Serang tahun ini, semula dimulai 7-10 September, kemudian berubah 8 September. Perubahan jadwal tersebut karena permasalahan teknis dari BI pusat, begitu pula jadwal penukaran hari pertama dijadwalkan mulai pukul 11.00 WIB menjadi pukul 12.45 WIB. San meyakinkan, pada Rabu (9/9), penukaran uang akan sesuai jadwal, pukul 08.00-15.00 WIB.

“Semua kasir, dan stok uang sudah di Serang, bukan di Jakarta lagi. Jadi, masyarakat bisa datang sesuai jadwal,” jelas San.

Diperkirakan, pada hari kedua, jumlah penukar uang pecahan akan terus meningkat. Pada hari kedua ini, San menyiapkan 100 kupon tambahan, sehingga total menjadi 400 kupon. Jumlah tersebut merupakan batas maksimal menyesuaikan alokasi waktu pelayanan hingga 15.00 WIB.

Jika perhari melayani 300 kupon dengan batas maksimal Rp 2 juta per kupon, menurut San, setiap hari transaksi sekitar Rp 600 juta. Dalam 3 hari total sekitar Rp 1,8 miliar.

SERANG – Mengantisipasi membludaknya permintaan penukaran uang menjelang Lebaran, Bank Indonesia Serang menyiapkan Rp 2 miliar uang pecahan

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News