Siapkan Selebrasi Rahasia di Valencia
Kamis, 01 November 2012 – 03:43 WIB
Bagaimana rasanya kemenanganmu yang pertama di musim lalu dengan musim kali ini? Sangat berbeda. Jelas sekali berbeda. Pada musim sebelumnya rasanya lebih mudah. Di musim ini, rasanya lebih complicated. Saya harus benar-benar berhati-hati dan tetap tenang. Saya benar-benar berkonsentrasi untuk tidak membuat keselahan. Saya belajar banyak dari tahun sebelumnya dan akhirnya sekarang bisa.
Baca Juga:
Bagaimana rasanya memenangi kejuaraaan sebelum balapan berakhir?
Satu bagian diriku mengatakan, sebenarnya, saya ingin ditetapkan sebagai juara di Valencia. Tapi itu akan menjadi balapan yang penuh tekanan. Tapi akhirnya saya sudah juara dan itu membuat saya agak lega. Meskipun begitu, saya tetap harus menang di Valencia.
Apakah ada selebrasi khusus di Valencia?
Tentu saja. Saya akan siapkan selebrasi khusus. Kami juga akan adakan pesta di sana dan di rumah saya. Selebrasinya seperti apa, emmm, rasanya itu masih rahasia. Masih kami rahasiakan, jangan tanya itu dulu hahaha