Siapkan USD 400 juta, Ghana Bangun PLTS Terbesar di Afrika

Siapkan USD 400 juta, Ghana Bangun PLTS Terbesar di Afrika
Siapkan USD 400 juta, Ghana Bangun PLTS Terbesar di Afrika
GHANA--Pemerintah Ghana akan memiliki pembangkit listrik energi surya terbesar di Afrika. Proyek Nzema ini menggandeng perusahaan Inggris untuk merealisasikan proyek yang akan dikerjakan akhir tahun depan.

Tenaga surya ini berasal dari sekitar 600 ribu panel photovoltaic atau PV, bahan yang digunakan untuk mengubah sinar matahari menjadi listrik. Proyek Nzema di Ghana diperkirakan akan dapat meningkatkan kapasitas listrik di negara itu sebesar enam persen dengan saluran listrik ke lebih dari 100 ribu rumah.

 

Menurut BBC, pembangkit ini merupakan proyek pertama berdasarkan Akta Energi Terbarukan Ghana, yang menjamin pihak pengembang menerapkan tarif premium selama 20 tahun. Ghana sendiri menyiapkan dana sebesar USD 400 juta dan dijadwalkan akan dimulai akhir tahun depan.

Dalam beberapa tahun terakhir, puluhan proyek pembangkit tenaga surya diumumkan di seluruh Afrika. Tapi proyek-proyek tersebut banyak yang tidak memenuhi kapasitas yang diharapkan. Para pakar mengatakan proyek ini kemungkinan berbeda karena Ghana memiliki Akta Energi Terbarukan.

GHANA--Pemerintah Ghana akan memiliki pembangkit listrik energi surya terbesar di Afrika. Proyek Nzema ini menggandeng perusahaan Inggris untuk merealisasikan

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News