Siasati Anggaran Deltras
Torin CS Akan Dekati 1.600 Pengusaha Sidoarjo
Minggu, 02 September 2012 – 07:29 WIB
SIDOARJO - Gerakan penyelamatan Deltras Sidoarjo yang diusung oleh Biqintorin Musa dan kawan-kawan hampir mendekati kenyataan. Bahkan saat ini mereka telah menyusun program keuangan untuk The Lobster"julukan Deltras"saat berkompetisi di Divisi Utama PT Liga Indonesia musim ini. Nah, kata Torin mekanisme penggalangan dana demi kepentingan rumah tangga Deltras di musim depan itu cukup sederhana. Caranya, tim mereka akan menjalin komunikasi secara intensif dengan dunia usaha yang tersebar di seluruh Sidoarjo. Dengan harapan, para dunia usaha tersebut bisa menjadi mitra kerja dalam membangun Deltras ke jenjang prestasi yang lebih tinggi.
Memang, satu hal yang paling penting yang harus diperhatikan oleh para pengelola Deltras adalah masalah finansial. Persoalannya ialah, tim pelat merah milik Pemkab Sidoarjo tersebut sudah tidak bisa lagi mendapat dana segar dari pemerintah setempat.
Baca Juga:
"Kami sadar bahwa untuk mengelola Deltras itu butuh uang yang tidak sedikit. Apalagi subsidi dana dari pemerintah nyaris tidak ada. Jadi, sebelum melangkah lebih jauh, kami sudah membentuk tim kerja yang mencari sponsor dan dana untuk Deltras," ujar Biqintorin Musa, ketua Gerakan Penyelamatan Deltras itu.
Baca Juga:
SIDOARJO - Gerakan penyelamatan Deltras Sidoarjo yang diusung oleh Biqintorin Musa dan kawan-kawan hampir mendekati kenyataan. Bahkan saat
BERITA TERKAIT
- Pelatih Baru Timnas Indonesia Patrick Kluivert Tiba Hari Ini
- Inilah Semifinalis Malaysia Open 2025, Ada yang Mencuri Perhatian
- MotoGP 2025: Alasan Jorge Martin Pilih Membumi
- PSBS vs Persib: Maung Bandung Pincang, Bojan Hodak tak Risau
- Debut Apik Bidadari Cantik dari Bulgaria, Langsung Bikin Gresik Kalah di Kandang
- Proliga 2025: Thuy Cedera, Gresik Petrokimia Kalah dari Jakarta Livin