Sidak di Ulujami, Panglima TNI: Pak Lurah, Kami Datang 4 Pilar

jpnn.com, JAKARTA - Pemerintah gencar melakukan penanganan Covid-19 melalui Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Mikro.
Hal tersebut dilakukan karena saat ini, kasus Covid-19 makin mengganas di tanah air.
“Kolaborasi 4 Pilar (TNI, Polri, Pemda, Dinkes) dalam penanganan Covid-19 sangat dibutuhkan, bahkan menjadi kunci pengendalian kasus Covid-19,” kata Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto saat melakukan Inspeksi Mendadak (Sidak) ke wilayah Kelurahan Ulujami, Kecamatan Pesanggrahan, Jakarta Selatan, Sabtu (26/6/2021).
Turut hadir dalam Sidak tersebut yaitu Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin, Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo, Kepala BNPB Letjen TNI Ganip Warsito, dan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan.
“Pak Lurah, kami datang 4 Pilar. Ada Gubernur, Pak Menkes, Kapolri, dan Panglima TNI. Apakah Posko empat pilar sudah berdiri di sini?" tanya Panglima TNI kepada Lurah Ulujami.
Panglima TNI juga menanyakan kesiapan penanganan Covid-19, mulai dari obat-obatan, alat pelindung diri hingga triase.
Selain itu, juga ditanyakan mengenai peta zona kasus Covid-19 di wilayah tersebut.
Dengan adanya kasus di wilayah tersebut, Panglima TNI juga mempertanyakan apakah perlu dilakukan lockdown atau tidak. Namun, Lurah mengeklaim tidak perlu lockdown karena masih bisa dikendalikan.(fri/jpnn)
Jangan Lewatkan Video Terbaru:
Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto saat melakukan Inspeksi Mendadak (Sidak) ke wilayah Kelurahan Ulujami, Kecamatan Pesanggrahan, Jakarta Selatan, Sabtu (26/6/2021).
Redaktur & Reporter : Friederich
- Panglima TNI Bangga Sambut Prajuritnya Seusai Bertugas Dalam Misi PBB di Lebanon
- Panglima TNI Memutasikan 52 Perwira TNI, Berikut Daftar Namanya
- Panglima TNI Mutasi Besar-besaran Pati dari 3 Matra, Berikut Daftarnya
- DPR RI Menyetujui Revisi Tatib, Bisa Mengevaluasi Panglima TNI Hingga Hakim Agung
- Panglima TNI Singgung Soal Kogabwilhan, TB Hasanuddin Beri Penjelasan
- Panglima TNI Sudah Evaluasi Taktik Tempur Hadapi OPM, Pakai Diksi Hancur