Sidak Kelistrikan, Dahlan Iskan Diberi Gelar Kehormatan
Selasa, 14 September 2010 – 05:05 WIB
Menjelang malam, dengan naik mobil, Dahlan dan rombongan melanjutkan sidak ke Kabupaten Buol, Sulteng. Padahal, mereka harus melintasi jalan rusak dan menghabiskan perjalanan 10-12 jam dari Gorontalo. "Ayo, kita nyalakan seluruh Indonesia," seru Dahlan menyemangati anak buahnya.
Saat tiba di Desa Palele, Kabupaten Buol, pukul 01.30, rombongan Dahlan didatangi puluhan warga. Mereka secara spontan mendatangi kantor PLN ketika mengetahui bahwa orang nomor satu di PLN itu mengunjungi desanya. "Kami minta maaf karena terkesan mencegat kedatangan Bapak Dahlan," tutur Ramli, tokoh masyarakat Palele.
Namun, dia menyebutkan bahwa para tokoh masyarakat itu hadir untuk memberikan dukungan penuh kepada Dahlan dalam mewujudkan tekad menyalakan listrik di seluruh Indonesia, khususnya di Kabupaten Buol.
"Dulu, Sulteng seperti belum merdeka. Sebab, listriknya padam belasan jam dan hanya menyala tiga jam. Tapi, sejak PLN ditangani Pak Dahlan dan memberikan perhatian di daerah kami, listrik pun mulai menyala," terangnya yang disambut aplaus puluhan warga. "Karena itu, kami berharap listrik di seluruh Palele dan bahkan Buol akan menyala terus. Kalau perlu 24 jam, tidak lagi digilir hanya 6 sampai 12 jam," pintanya.
PALU - Direktur Utama PT PLN Dahlan Iskan membuktikan komitmen dan janji untuk mengatasi krisis listrik di seluruh Indonesia, khususnya di
BERITA TERKAIT
- Koalisi BEM Banten Serukan Tolak Upaya Said Didu Mengadu Domba terkait PIK 2
- Teruntuk Jenderal Listyo Sigit, Anda Dicap Terlibat Merusak Demokrasi di Indonesia
- Kasus Korupsi di Kemenhub, KPK Menahan 3 Ketua Pokja Proyek DJKA
- Parcok Cawe-Cawe di Pilkada, Deddy PDIP Serukan Copot Jenderal Listyo
- KSAD Jenderal Maruli: Lulusan Seskoad Harus Mampu Mengemban Tugas Masa Depan
- Barang Hasil Penindakan di 3 Wilayah Ini Dimusnahkan Bea Cukai, Berikut Perinciannya