Sidak Malam, Bu Risma Keseleo, Otot Robek 6 Cm
jpnn.com, SURABAYA - Wali Kota Surabaya Tri Rismaharini atau biasa disapa Bu Risma mendapat nasihat dari ahli agar tidak beraktivitas di luar ruangan untuk sementara.
Itu menyusul kondisi Risma sedang cedera, yang dia dapatkan saat inspeksi mendadak atau sidak malam ke sejumlah ruas jalan di Kota Pahlawan yang tergenang air, Rabu (12/12).
Bu Risma tak bisa tinggal diam saat mendengar informasi jalan seperti di HR Muhammad dan Jalan Banyu Urip Kidul tergenang air mencapai setengah meter.
Apes, saat memantau saluran air itu, Risma menginjak sesuatu hingga menyebabkan kaki kanannya keseleo. Meski sudah sedikit tertatih-tatih, Risma tetap melanjutkan sidak ke Jalan HR Muhammad. Di sana dia tetap mengawasi pengerjaan normalisasi saluran air.
Informasi yang didapat JawaPos.com, Kamis (13/12) kemarin, cedera perempuan asal Kediri itu ternyata lebih parah. Cederanya tepat pada tungkai kaki bawah. Lebih tepatnya, Risma mengalami robek pada otot tendon achilles sepanjang 6 cm.
Kepala Humas Pemerintah Kota Surabaya Muhammad Fikser menjelaskan, Risma telah memeriksakan cedera kakinya ke salah satu rumah sakit di Surabaya. Untuk sementara, Risma dianjurkan tidak beraktivitas di luar ruangan.
"Namun, beliau masih melanjutkan pekerjaan administratifnya. Selain itu, beliau juga masih memantau pekerjaan dinas melalui gadget," katanya.
Fikser mengaku tidak tahu sampai kapan Risma dapat kembali beraktivitas. Saat ini, pihaknya masih berkoordinasi dengan dokter ortopedi terkait masa pemulihan Risma.
Saat memantau saluran air, Bu Risma menginjak sesuatu hingga menyebabkan kaki kanannya keseleo.
- Risma-Gus Hans Daftar ke MK, Gugat Hasil Pilgub Jawa Timur
- Hasto PDIP Yakin Jatim Tidak Akan Kebanjiran Kalau Dipimpin Risma-Gus Hans
- Soal Debat Cagub Jatim, Hasto: Bu Risma Menampilkan Kepemimpinan Berakar Prestasi
- 3 Cagub Jatim Tawarkan Solusi Menyelesaikan Kesenjangan Sosial di Pulau Madura
- Pakai Baju Khas Surabaya di Debat Pilgub Jatim, Bu Risma: Ini Kegedean
- Hadiri SICITA, Cagub Jatim Risma Janjikan Pendidikan SMA/SMK Gratis Jika Terpilih