Sidang Cerai Wendy Walters dan Reza Arap Bakal Digelar Secara Daring, Kenapa?
jpnn.com, JAKARTA UTARA - Sidang perdana cerai pasangan Wendy Walters dan Reza Arap setelah mediasi digelar di Pengadilan Negeri Jakarta Utara, Selasa (6/12).
Adapun sidang lanjutan iitu hanya dihadiri oleh kuasa hukum dari kedua belah pihak.
Kuasa hukum Wendy Walters, Jesconiah Siahaan mengungkapkan dalam agenda hari ini, majelis hakim hanya membacakan deretan jadwal sidang, di antaranya agenda jawaban dari tergugat, replik, duplik, pemeriksaan bukti dan saksi, serta putusan.
"Mungkin pada Januari juga majelis akan putusan," Jesconiah Siahaan saat ditemui seusai sidang.
Jesconiah menjelaskan sebagian sidang akan diselenggarakan secara daring.
Sidang akan kembali digelar secara tatap muka saat sudah memasuki agenda pembuktian.
Jesconiah menegaskan jadwal ini ditetapkan langsung sesuai ketentuan majelis hakim.
"Yang paling penting tanggal 3 Januari 2023 di pembuktian," imbuhnya.
Pascamediasi, sidang cerai Wendy Walters dan Reza Arap bakal digelar secara daring, ini alasannya.
- Kuasa Hukum: Saksi dari Jaksa Tidak Dapat Membuktikan Unsur Dakwaan Kasus Ted Sioeng
- Tanggapi Pembangunan Pagar Laut, Muannas Alaidid: Tidak Ada Hubungan dengan PSN PIK 2
- Sidang Cerai Baim Wong Kembali Digelar, Hadirkan 3 Saksi Fakta
- Ini Alasan Hotman Paris Menolak Tawaran Jadi Kuasa Hukum Nikita Mirzani, Oh Ternyata
- Kuasa Hukum Tepis Isu Miring Terkait Eks Dubes RI untuk Nigeria Usra Hendra Harahap
- Investor & Pengelola JCC Tetap Tunduk Pada Perjanjian Kerja Sama Tahun 1991