Sidang Hercules Dijaga Ketat Layaknya Teroris
Kamis, 30 Mei 2013 – 09:51 WIB
JAKARTA - Polda Metro Jaya bersama jajaran Polres Metro Jakarta Barat mengerahkan 700 personil untuk mengamankan sidang perdana tersangka dugaan aksi premanisme, Hercules Rosario Marshal, pada Kamis, (30/5). Penjagaan ini hampir mirip dengan pengamanan saat sidang kasus terorisme yang sering dilaksanakan juga di PN Jakarta Barat.
"Petugas keamanan gabungan dari Polda Metro Jaya dan Polres Metro Jakarta Barat untuk penjagaan selama sidang" kata Kapolres Jakarta Barat Kombes Pol Suntana saat dihubungi wartawan.
Sidang akan dimulai sekitar pukul 11.00 WIB, tetapi dari pantauan JPNN sejak pukul 09.00 ratusan personil polisi sudah berjaga-jaga di sekitar Pengadilan Jakarta Barat, tempat Hercules disidang. Mereka bersenjata lengkap dan ditempatkan hampir di setiap titik sekitar pengadilan. Para personil ini ada yang memakai pakaian seragam lengkap dan ada juga berpakaian biasa dengan rompi anti peluru serta senjata laras panjang yang diletakkan samping rompi.
Baca Juga:
JAKARTA - Polda Metro Jaya bersama jajaran Polres Metro Jakarta Barat mengerahkan 700 personil untuk mengamankan sidang perdana tersangka dugaan
BERITA TERKAIT
- Asdamindo: Standar Kebersihan dan Praktik Sanitasi Depot Air Minum Kunci Kesehatan
- Tim Hukum Hasto Nilai Banyak Saksi yang Dipanggil KPK Tak Memberikan Keterangan Baru
- Komentari Usulan MBG Pakai Dana Zakat, Istana: Sangat Memalukan!
- Dukung Program Makan Gratis Bergizi, GKSI Bagikan 15 Ribu Susu
- 69% Honorer Satpol PP Belum Dapat Formasi PNS dan PPPK, Pantesan Demo Besok
- Kapolri: Direktorat PPA-PPO Hingga Polda-Polres Dukung Perlindungan Perempuan dan Anak