Sidang Tahunan MPR RI Besok Bakal Ketat, Jarak Dijaga, Peserta Dibatasi
jpnn.com, JAKARTA - Sekretaris Jenderal MPR Ma'ruf Cahyono memastikan pihaknya siap menggelar Sidang Tahunan MPR 2020 di Gedung Nusantara, Kompleks Parlemen, Jakarta, Jumat (14/8).
Sidang Tahunan MPR kali ini bakal menerapkan protokol kesehatan COVID-19 yang ketat.
Tata cara Sidang Tahunan MPR juga sudah dikoordinasikan dengan Sekretariat Jenderal DPR dan DPD.
“Kami sudah melakukan geladi bersama-sama dan juga dengan Sekretariat Negara. Jadi, intinya kami sudah mempersiapkan tata cara persidangan dan sudah siap untuk melakukan Sidang Tahunan MPR,” kata Ma’ruf, Kamis (13/8).
Ma’ruf mengungkapkan persiapan acara Sidang Tahunan MPR sudah mendekati final baik secara teknis dan administratif.
Secara teknis, Sidang Tahunan MPR 2020 akan menerapkan protokol kesehatan COVID-19, misalnya membatasi jumlah anggota MPR yang hadir hingga menjaga jarak aman.
“Sidang Tahunan MPR tetap digelar di Gedung Nusantara. Namun, karena kondisi COVID-19, dalam Sidang Tahunan ini menerapkan protokol kesehatan yang ketat. Karena harus menjaga jarak maka tidak semua anggota MPR dan undangan bisa hadir. Tidak seperti di masa normal. Sekarang ini sangat terbatas,” ujarnya.
Sidang Tahunan MPR dihadiri Presiden dan Wakil Presiden, dan sejumlah menteri dan pimpinan lembaga negara.
Sidang Tahunan MPR 2020 bakal digelar di Gedung Nusantara, Kompleks Parlemen, Jakarta, Jumat (14/8).
- Pesan Khusus Plt Sekjen Siti Fauziah Saat Pimpin Mutasi di Lingkungan Setjen MPR
- Wakil Ketua MPR Ibas Berharap Kompolnas jadi Penyeimbang Baik Buruknya Wajah Polri
- Wakil Ketua MPR: Kualitas Pendidikan Harus jadi Perhatian Semua Pihak
- Prabowo Selamatkan Sritex, Eddy Soerparno: Ini Bentuk Nyata Presiden
- Pejabat Komdigi Lindungi Judol, Eddy Soeparno: Merusak Generasi Muda
- Ibas Soroti Isu Kekerasan Seksual: KIta Harus Speak Up, Waspada, dan Berani Melapor