Sidarto Resmi Jadi Ketua MPR
Senin, 08 Juli 2013 – 14:56 WIB

Sidarto Resmi Jadi Ketua MPR
JAKARTA - Ketua DPP PDI Perjuangan, Sidarto Danusubroto dilantik sebagai Ketua MPR menggantikan Taufiq Kiemas yang meninggal dunia 8 Juni 2013 lalu. Pada saat pengambilan sumpah Sidarto berjanji memegang teguh konstitusi dan dasar negara.
"Saya bersumpah akan memegang teguh UUD 1945 dan Pancasila," ujar Sidarto saat mengambil sumpah di MPR, Jakarta, Senin (8/7).
Selain itu, Sidarto juga berjanji akan menegakkan kehidupan berdemokrasi dan berbangsa dengan baik serta memperjuangkan aspirasi rakyat Indonesia.
Acara pengambilan sumpah Sidarto dihadiri pejabat-pejabat dari unsur DPR, MPR dan DPD. Selain itu juga tampak hadir pihak Kejaksaan Agung, Polri, dan Gubernur DKI Jakarta, Joko Widodo.
JAKARTA - Ketua DPP PDI Perjuangan, Sidarto Danusubroto dilantik sebagai Ketua MPR menggantikan Taufiq Kiemas yang meninggal dunia 8 Juni 2013 lalu.
BERITA TERKAIT
- Prajurit TNI AL Sigap Mengevakuasi Warga Terdampak Banjir di Pesawaran Lampung
- Terungkap! Ade Bhakti Satu-satunya Camat yang Menyuap Mbak Ita
- Peringatan Hari Kartini, UICI Meluncurkan PMB Bacth 9
- Praktisi Hukum Nilai Marcella dan Ary Bakri tak Layak Disebut Advokat
- Peringati Hari Bumi, Prudential Indonesia Tanam 5.000 Mangrove
- Mensesneg Jadi Jubir Istana, Pakar Pertanyakan Dasar Hukum: Jangan Penunjukkan Ala Kadarnya