Sido Muncul Berikan Bantuan Rp 425 Juta untuk Anak Terduga Stunting di Jonggol

Sido Muncul Berikan Bantuan Rp 425 Juta untuk Anak Terduga Stunting di Jonggol
Pemberian bantuan Sido Muncul kepada anak terduga stunting. Foto: Romaida/JPNN.com

jpnn.com, KABUPATEN BOGOR - PT Industri Farmasi dan Jamu Sido Muncul, Tbk. (Sido Muncul) kembali memberikan bantuan kepada 170 anak terduga stunting senilai Rp 425 juta di Jonggol, Kabupaten Bogor.

Penerima bantuan stunting tersebut diketahui berasal 14 desa di Jonggol, di antaranya Sirnagalih, Weninggalih, Bendungan, Sukagalih, Balekambang dan Cibodas.

Selain itu, ada pula anak terduga stunting yang berasal dari desa Sukanegara, Sukajaya, Jonggol, Singajaya, Singasari, Sukamaju, Sukamanah, dan Sukasirna.

Bantuan diserahkan secara simbolis oleh Direktur Sido Muncul Irwan Hidayat kepada Sri Handayani selaku Direktur Rumah Sakit Permata Jonggol, didampingi Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Bogor Fusia Meidiawati.

Direktur Sido Muncul Irwan Hidayat menjelaskan bantuan dana penanggulangan stunting tersebut akan disalurkan secara berkala kepada anak melalui rekening orang tua setiap bulan.

Pada tahap pertama, masing-masing anak akan mendapatkan bantuan sebanyak Rp 500 ribu dalam kurun lima bulan.

Rencananya, Irwan menyatakan program tersebut akan dievaluasi pihak rumah sakit sebelum bantuan dilanjutkan menjadi lima bulan.

"Masing-masing anak akan menerima Rp500 ribu per bulan. Gagasan kami adalah memberikan bantuan langsung kepada para orang tua," kata Irwan Hidayat saat ditemui di Bogor, Jawa Barat pada Sabtu (15/3).

PT Industri Farmasi dan Jamu Sido Muncul Tbk. (Sido Muncul) kembali memberikan bantuan kepada 170 anak terduga stunting senilai Rp 425 juta di Jonggol, Bogor

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News