Sidoarjo Masih Gelap Abu, Masyarakat Tetap Beraktivitas
jpnn.com - SIDOARJO - Abu Gunung Kelud terus menyerbu Kabupaten Sidoarjo. Hingga pukul 10.30, kondisi Sidoarjo masih tertutup awan abu.
"Masih hujan abu hingga sekarang," kata Andre Kusuma warga Desa Baron, Tulangan, Sidoarjo kepada jpnn.com.
Masih menurut Andre, rumah dan mobil-mobil tertutup abu. "Tebalnya abu sekitar 1 centimeter. Kami terpaksa harus mencuci mobil dulu sebelum dipakai untuk kerja," kata dia.
Kini beberapa warga Sidoarjo pun harus mengenakan masker agar tak langsung menghirup debu abu vulkanik yang berdampak buruk untuk kesehatan. Meski begitu, kata dia, kegiatan masyarakat Sidoarjo masih berjalan seperti biasa.
Menurutnya, sejak semalam hingga dini hari tadi, Sidoarjo juga merasakan gempa akibat letusan gunung yang terletak di Kabupaten Kediri, Blitar dan Malang itu.
"Tapi getaran di sini tak begitu dahsyat," ujar pria yang berprofesi sebagai kontraktor itu.
Sementara itu, hingga saat ini, Kota Surabaya juga masih tertutup abu. "Saya kaget waktu keluar rumah ternyata motor saya sudah putih semua," kata Aulia Ryan warga Keputran, Surabaya itu yang mengaku baru bangun sekitar pukul 10.00 itu. (mas/jpnn)
SIDOARJO - Abu Gunung Kelud terus menyerbu Kabupaten Sidoarjo. Hingga pukul 10.30, kondisi Sidoarjo masih tertutup awan abu. "Masih hujan
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Mengubah Sampah Jadi Pulsa, Begini Caranya
- Dor! Mulyono Ditembak Tim Polda Riau, Dia Bawa Sabu-Sabu Senilai Rp 30 Miliar
- Jalan Utama Penghubung Riau-Sumbar Putus Total, Ini Alternatifnya
- 22 Los Pedagang di Pasar Pelelangan Ikan Sodoha Kendari Terbakar, Penyebab Masih Diselidiki
- Catat ya, PPPK Bukan Sekadar Pengganti Baju Honorer
- Menjelang Pilkada 2024, Kapolres Banyuasin Sampaikan Pesan Kepada Masyarakat