Sigap Atasi Kebakaran Kilang, Kini Pertamina Fokus Tangani Korban

Terdapat tiga pekerja Pertamina yang mengalami luka bakar. Saat ini, ketiganya dirawat di RS Pertamina Balikpapan.
Dua korban yang terpapar panas yang merupakan pekerja kontraktor telah selesai menjalani perawatan di klinik dan kembali ke rumah masing-masing.
Sementara itu, satu orang lagi tidak berhasil diselamatkan merupakan pekerja kontraktor.
Kilang Balikpapan dan perusahaan tempat korban bekerja akan memastikan almarhum mendapatkan penanganan terbaik terkait dengan hak-haknya sambil menyiapkan kebutuhan lain yang diperlukan.
GM Kilang Balikpapan Wahyu Sulistyo Wibowo mengungkapkan rasa belasungkawa yang mendalam atas berpulangnya korban.
Dia juga memohon maaf kepada keluarga korban. Pihaknya sudah berupaya maksimal.
Musibah ini menimbulkan keprihatinan kepada Pertamina.
"Namun, kami akan memastikan penanganan akan dilaksanakan secara maksimal kepada semua korban," tandas Wahyu. (mrk/jpnn)
Setelah berhasil memadamkan kebakaran Kilang Balikpapan, Pertamina fokus menangani para korban
Redaktur & Reporter : Tarmizi Hamdi
- Semangat Hari Kartini, Pertamina Dorong Perempuan untuk Berkarya & Salurkan Energi
- Kiprah Kartini Hulu Migas Membangun Ketahanan Energi untuk Negeri
- Pemegang Saham Pelita Air Kukuhkan Kembali Dendy Kurniawan sebagai Direktur Utama
- Satgas Ramadan & IdulFitri Pertamina Dinilai Berhasil Memitigasi Lonjakan Permintaan BBM
- Keren! Rumah Tamadun Ubah Limbah Jadi Lapangan Kerja Bagi Perempuan dan Warga Binaan
- Pelita Air dan Elnusa Berkolaborasi dalam Penyediaan Layanan Penerbangan Korporasi